Dua Truk Trailer Tabrakan, Satu Sopir Luka Parah

Dua Truk Trailer Tabrakan, Satu Sopir  Luka Parah

INDRAMAYU-Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalur Pantura Indramayu. Dua truk trailer terlibat tabrakan di ruas jalan Desa/Kecamatan Patrol, Rabu (27/11) malam. Dalam kejadian tersebut, satu orang, yakni sopir dari trailer itu mengalami luka parah. Keterangan diperoleh Radar Indramayu, kecelakaan tersebut terjadi berawal dari truk Nissan trailer nopol 8794 UV dikemudikan Mujiyono (49)  Warga Jombang Jatim, yang datang dari arah Jakarta ke Cirebon tiba-tiba berhenti, karena ada tali pengikat barang muatannya lepas. Kendaraan tersebut berhenti di badan jalan lajur kiri. Namun, di saat pengemudi bersama kernet kendaraan tersebut tengah membereskan tali pengikat barang yang lepas itu, tiba tiba datang mobil truk Hino dengan nopol E 9140 AD, kemudian menabrak pantat belakang trailer tersebut. Diduga pengemudi trailer Hino, Sakum (64) tidak mengetahui adanya mobil yang berhenti di lanjur kiri. Selain itu, di lokasi kejadian situasinya cukup gelap. Akibat dari kejadian tersebut, sopir trailer Hino, Sakum, warga  Kelurahan Pegambiran Kecamatan Lemahwunguk Kota Cirebon, itu mengalami luka berat pada bagian kakinya. Kapolsek Patrol Kompol H Mashudi SH MH, membenarkan kejadian kecelakaan lalu lintas itu. Mashudi mengatakan, kedua kendaraan yang terlibat tabrakan itu sama-sama datang dari arah Jakarta menuju Cirebon. “Kecelakaan berawal adanya truk trailer Nissan yang berhenti dan sedang membereskan tali pengikat barang muatannya yang lepas. Korban saat itu juga langsung dievakuasi dan dibawa ke RSU MA Sentot Patrol,” ujar mantan Kapolsek Gabus Wetan itu. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: