Baliho Cakada Rusak, Tim Sukses Cuek

Baliho Cakada Rusak, Tim Sukses Cuek

INDRAMAYU– Diterjang cuaca buruk, belasan baliho maupun spanduk bakal calon kepala daerah (cakada) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu 2020 rusak massal. Alat peraga sosialisasi para kandidat dari berbagai ukuran tersebut, kebanyakan robek atau terlepas dari tempatnya. Beberapa di antaranya jatuh tersungkur hingga menyentuh tanah. Pantauan Radar, baliho yang roboh berada di beberapa titik strategis diwilayah pantura Kabupaten Indramayu bagian barat (Inbar). Tersebar merata mulai dari pinggir jalan raya pantura Patrol, Anjatan, Sukra, Kandanghaur, Losarang dan Lohbener. Paling mencolok, baliho milik salah satu kandidat yang terpasang di kawasan Terminal Patrol. Baliho ukuran besar itu nyaris copot. “Beberapa hari terakhir memang hujan deras dan angin kencang. Tadinya copot bagian atas, sekarang udah hampir mau lepas,” kata Ari, salah seorang warga kepada Radar, Jumat (10/1). Sepengetahuannya, baliho bergambar balon cakada yang juga ketua partai politik di Kabupaten Indramayu itu sudah terpasang cukup lama. Setelah ketahuan rusak, hingga kemarin belum ada satupun tim suksesnya yang berusaha memperbaikinya. “Tim suksesnya mungkin cuek. Padahal saya yakin, mereka tahu kalau ada baliho yang rusak dan semestinya diperbaiki atau dicopot sekalian,” tuturnya. Oleh karenanya, ia berharap para kandidat maupun tim sukses tidak menutup mata. Pasalnya, baliho yang nyaris tumbang terutama dipinggir jalan bisa membahayakan. Sebelumnya, Wandi salah seorang warga meminta para bakal cakada untuk mengecek ulang konstruksi alat peraga sosialiasi yang mereka pasang. Hal ini menyusul makin tinginya intensitas hujan yang tidak jarang disertai angin kencang. Kondisi ini membuat alat peraga sosialisasi semacam baliho maupun spanduk dari para kandidat rawan ambruk. Permintaan ini bukan tanpa alasan. Sejak memasuki musim penghujan, dia mengaku melihat sejumlah kasus baliho serta spanduk milik para bakal calon bupati maupun wakil bupati Indramayu yang roboh akibat dihempas angin kencang. Karena itu, mencegah alat peraga sosialisasi ambruk, pemiliknya wajib melakukan pengecekan secara berkala. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: