Musrenbang Lebih Aktif dan Kreatif

Musrenbang Lebih Aktif dan Kreatif

INDRAMAYU-Pemerintah Kecamatan Bongas menggelar musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) tahun anggaran 2021, Selasa (21/1). Kegiatan yang merupakan tindaklanjut dari pelaksanaan musrenbang tingkat desa sekaligus dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kabupaten Indramayu tahun 2021 itu tetap direspons antusias para peserta. Yakni para kuwu, lembaga-lembaga desa maupun elemen masyarakat. Apalagi, musrenbang bertempat di aula kantor Kecamatan Bongas itu dikemas berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dan juga dihadiri tim monev tingkat Kabupaten Indramayu. “Alhamdulillah, peserta antusias. Kita memang membuat suasana musrenbang tahun ini lebih interaktif dan kreatif,” kata Camat Bongas Iing Kuswara SSTP MSi. Dia menjelaskan, musrenbang tingkat kecamatan menjadi wadah untuk menghimpun prioritas rencana pembangunan serta isu-isu strategis guna mendongkrak IPM. Menciptakan harmonisasi program dan kegiatan antara rancangan awal rencana kerja dengan prioritas usulan desa. “Semua pihak yang terlibat pada musrenbang bersama-sama mencurahkan ide, pokok pikiran dan bermusyawarah demi kepentingan bersama. Hasil Musrenbang yang berlangsung sehari tersebut nantinya akan dibawa ke forum musrenbang tingkat kabupaten,” jelasnya. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: