Persib Bandung Juara Liga 1 2024/2025 Usai Persebaya Imbang Lawan Persik Kediri 3-3

Persib Bandung Juara Liga 1 2024/2025 Usai Persebaya Imbang Lawan Persik Kediri 3-3

Persib Bandung kembali juara BRI Liga 1 20242024, setelah Persebaya ditahan imbang Persik Kediri - gdefranca_/ig - radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Persib Bandung akhirnya memastikan diri sebagai juara Liga 1 musim 2024/2025. Gelar ini dikunci setelah Persebaya Surabaya hanya mampu bermain imbang 3-3 melawan Persik Kediri.

Pertandingan ini dilaksanakan di Stadion Brawijaya, Senin (5/5/2025) sore WIB. Hasil tersebut bikin Persib yang ada di puncak klasemen nggak mungkin lagi dikejar, meskipun liga masih menyisakan tiga pertandingan.

Persebaya datang ke Kediri dengan misi jelas, wajib menang kalau mau memperpanjang napas dalam perburuan gelar.

Awalnya, misi itu berjalan sesuai harapan. Mereka tampil agresif dan membuka keunggulan lewat gol Bruno Moreira di menit ke-34.

BACA JUGA:Nasib Mauro Zijlstra Disinyalir Belum Pasti, Exco PSSI Tegaskan Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru di Bulan Juni

Tapi euforia itu nggak bertahan lama karena Ramiro Fergonzi dari Persik langsung membalas empat menit kemudian.

Persebaya terus berusaha mengendalikan permainan. Flavio Silva sukses mencetak gol kedua untuk Bajul Ijo di penghujung babak pertama, tepatnya menit ke-45. Skor 2-1 bikin asa Persebaya tetap terjaga saat turun minum.

Masuk babak kedua, Persebaya makin tampil percaya diri setelah Malik Risaldi memperbesar keunggulan jadi 3-1 di menit ke-48.

Tapi Persik tak mau dipermalukan di kandang sendiri. Jose Valente memperkecil ketinggalan di menit ke-53, bikin laga kembali memanas.

BACA JUGA:Lawan Cina dan Jepang Timnas Garuda Tanpa Tambahan Naturalisasi, Erick Thohir dan Exco PSSI Ungkap Alasannya

Dan drama pun terjadi di menit-menit akhir. Saat sepertinya Persebaya bakal pulang dengan tiga poin, Fergonzi lagi-lagi jadi pahlawan Persik dengan gol keduanya yang tercipta di menit 90+6. Gol ini sekaligus memastikan laga berakhir 3-3.

Hasil imbang ini benar-benar jadi pukulan buat Persebaya. Mereka sekarang punya 54 poin, tertinggal 10 angka dari Persib yang nyaman di puncak klasemen.

Dengan sisa tiga pertandingan, secara matematis Persebaya tidak mungkin lagi mengejar ketertinggalan itu. Artinya, Persib Bandung sudah resmi jadi juara musim ini.

Di sisi lain, Persik Kediri tetap aman di papan tengah klasemen. Tambahan satu poin ini bikin mereka mengoleksi 37 angka dan bertahan di posisi ke-12.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: