Butuh Modal Usaha? Ini Dokumen Wajib agar Pengajuan KUR BCA 2025 Approve! Kok Bisa Segampang Ini?

Butuh Modal Usaha? Ini Dokumen Wajib agar Pengajuan KUR BCA 2025 Approve! Kok Bisa Segampang Ini?--canva
RADARINDRAMAYU.ID - Memiliki usaha sendiri tentu membutuhkan modal yang tidak sedikit.
Bagi pelaku UMKM yang ingin mengembangkan bisnisnya, Kredit Usaha Rakyat (KUR) BCA 2025 bisa menjadi solusi terbaik.
Pinjaman ini menawarkan bunga rendah, sehingga bisa membantu Anda mendapatkan tambahan modal dengan lebih mudah.
Mengajukan KUR BCA 2025 tidaklah sulit, tetapi ada beberapa syarat dokumen yang harus dipenuhi.
Dokumen ini diperlukan untuk memastikan bahwa pengajuan kredit berjalan lancar dan mendapatkan persetujuan dari bank.
Bagi Anda yang ingin mengajukan pinjaman, pastikan semua persyaratan telah lengkap sebelum mengajukan permohonan.
Salah satu dokumen utama yang wajib disertakan adalah e-KTP, baik untuk individu maupun badan usaha.
Selain itu, calon debitur juga harus memiliki dokumen pendukung lain yang menunjukkan legalitas usahanya.
BACA JUGA:Shin Tae-yong Beri Pesan Menohok Usai Indonesia Kalah Melawan Australia dengan Skor 1-5
Seperti Surat Keterangan Usaha atau Nomor Induk Berusaha (NIB).
Dokumen-dokumen ini menjadi bukti bahwa usaha yang dijalankan memang beroperasi secara resmi dan memenuhi syarat yang ditetapkan oleh bank BCA.
Bagi nasabah individu yang ingin mendapatkan pinjaman dari KUR BCA, berikut beberapa dokumen yang perlu disiapkan:
- KTP elektronik calon debitur dan pasangan
- NPWP (wajib untuk pinjaman di atas Rp50 juta)
- Kartu Keluarga
- Surat Keterangan Usaha atau NIB
- BPJS Ketenagakerjaan (khusus untuk pengajuan KUR Kecil)
BACA JUGA:Cuma Share Link Voucher, Dapat Saldo Gratis Rp500 Ribu dari DANA! Begini Caranya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: