BREAKING NEWS: Kantor Polsek Kandanghaur Terbakar, Api Menyebar ke Seluruh Ruangan!

Kebakaran melanda kantor Polsek Kandanghaur, tampak beberapa petugas Pemadam Kebakaran berupaya memadamkan api, Kamis (6/2/2025) malam. -Foto: istimewa. -radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID – Kantor Polsek Kandanghaur, yang berada di bawah Polres Indramayu, dilanda kebakaran hebat pada Kamis, 6 Februari 2025, sekitar pukul 23.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang telah dihimpun, kebakaran terjadi saat cuaca di wilayah setempat sedang hujan rintik-rintik.
Saat itu, sejumlah anggota polsek yang tengah bertugas dikejutkan oleh kemunculan api.
Menurut keterangan yang diperoleh dari Arta Nurta, seorang yang membagikan momen tersebut di media sosial, api pertama kali muncul dari ruangan Kepala Seksi Umum (Kasium) Polsek Kandanghaur.
Arta juga menyebutkan bahwa beberapa anggota polsek yang ada di lokasi langsung berusaha untuk memadamkan api, namun upaya tersebut tidak berhasil.
"Api semakin membesar dan menyebar ke ruangan-ruangan lain, bahkan sampai ke bagian depan gedung, tepatnya di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT)," ungkap Arta dalam keterangannya.
Hingga kini, penyebab pasti kebakaran belum diketahui. Pihak berwenang setempat pun belum memberikan keterangan resmi mengenai insiden ini.
Untuk memadamkan kobaran api, dua unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemerintah Kabupaten Indramayu dikerahkan ke lokasi kejadian.
BACA JUGA:Laga Seru PSIS Semarang vs Persib Digelar Tanpa Penonton, Cek Link Streaming di Sini
Masing-masing mobil damkar berasal dari pos damkar wilayah Kecamatan Patrol dan Kecamatan Indramayu.
Petugas damkar berusaha keras untuk menaklukkan jago merah (julukan untuk api kebakaran) agar tidak semakin meluas.
Keberhasilan dalam memadamkan api menjadi hal yang krusial, mengingat kebakaran tersebut terjadi di tengah malam, yang tentunya banyak ditemukan keterbatasan dalam upaya pemadamannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: