Gandeng Komunitas Motor Kerja Bakti Bersihkan Sampah

Gandeng Komunitas Motor Kerja Bakti Bersihkan Sampah

INDRAMAYU – Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam) Losarang kembali menggelar bakti sosial (baksos) bersih-bersih sampah, Jumat (11/9). Dipimpin Kapolsek Kompol H Mashudi SH MH, Camat H Suratno SAg, MSi serta Danramil Kapten Inf Sugiyanto. Aksi ini juga melibatkan puluhan anak-anak muda yang tergabung dalam komunitas motor. Di antaranya LSM Brigez, STC dan BIX. Bersama dengan anggota Polri, TNI, Satpol PP, Pamong Desa Muntur serta UPTD Puskesmas Losarang, mereka kompak melaksanakan kerja bakti yang berlangsung sejak pagi hingga menjelang salat Jumat. Sasarannya sepanjang jalan raya Muntur-Ranjeng, TPA Blok Begawan Desa Muntur. Sampah yang dikumpulkan lantas diangkut menggunakan kendaraan truk sampah dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Indramayu. “Kami gandeng komunitas motor untuk peduli lingkungan dengan melaksanakan aksi bersih-bersih sampah,” kata Kapolres Indramayu, AKBP Suhermanto SIK MSi melalui Kapolsek Losarang, Kompol H Mashudi SH MH. Melalui keterlibatan ini, komunitas motor diharapkan berkontribusi positif kepada masyarakat. Memberikan contoh kepada publik untuk menjaga kebersihan dan jangan buang sampah sembarangan. Menurut Kompol Mashudi, aksi ini ini sekaligus pula sebagai wadah pembinaan terhadap komunitas Brigez yang dulunya merupakan geng motor sehingga dipandang negatif oleh masyarakat. “Kita bangun kesadaran mereka untuk peduli lingkungan. Dan anak-anak muda di komunitas motor ini luar biasa kompak dan solidaritasnya. Punya komitmen tinggi untuk bersama-sama menjaga kamtibmas,” puji Kompol Mashudi. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: