TK Al Khoir Kantongi Izin Pendirian

TK Al Khoir Kantongi Izin Pendirian

INDRAMAYU-Pengelola Taman Kanak-Kanak  Islam Terpadu Bina Al Khoir (TK ITBA) lagi bersuka cita. Menyusul telah keluarnya surat keputusan izin pendirian satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu. Gembira, lantaran terbitnya izin terbilang cepat. Hanya kurang dari dua bulan. Sejak TK yang beralamat di Perum Griya Tiara Blok B Nomor 5 Desa Bugel Kecamatan Patrol itu memulai operasionalnya di tahun pelajaran 2020/2021. Lebih bahagia lagi dirasakan para pengurus Yayasan Pendidikan Islam Bina Al Khoir. Karena tak hanya TK, Kelompok Bermain Islam Terpadu Bina Al Khoir (Kober ITBA) juga sekalian mendapatkan izin dari Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu. “Syukur alhamdulillah, ini merupakan kebahagiaan kami semua atas keluarnya izin pendirian TK dan Kober ITBA,” ucap Kepala TK ITBA Ratna Dwi Citra Asih kepada Radar, Minggu (13/9). Keluarnya SK izin, lanjut dia, semakin memotivasi para pengelola TK dan Kober untuk mewujudkan motto menjadikan peserta didik yang Smart. Yaitu Santun, Mandiri, Aktif, Religius dan Terampil. TK ITBA pada tahun ajaran 2020/2021 ini memiliki jumlah peserta didik sebanyak 25 anak. Kurikulum yang diterapkan yakni mengacu dari Dinas Pendidikan dan TPQ dari Departemen Agama. Jika tidak ada pandemi, waktu normal kegiatan belajar mengajarnya hingga jam 14.00 WIB. “Mematuhi instruksi dari pemerintah, saat ini masih melaksanakan pembelajaran jarak jauh. Orang tua dari siswa TK ITBA ini kerap kali datang ke sekolah untuk menerima tugas dan penjelasan dari guru-guru tentang materi pembelajaran anaknya,” terang Ratna. Sebagian besar siswa TK ITBA, berasal dari kompleks BTN Griya Tiara. Namun ada beberapa siswa yg berasal dari luar Desa Bugel serta kecamatan lain. Seperti Kecamatan Kandanghaur, Anjatan dan Haurgeulis. “Mereka sengaja menitipkan anak-anaknya di TK ITBA, karena mengetahui kompetensi yang dimiliki para tenaga pengajarnya. Berpengalaman serta profesional. Dukungan dari pihak pemerintah desa dan tokoh masyarakat setempat membuat TK ITBA menjadi sekolah yang berkualitas dan kuat,” tuturnya. Demikian pula dengan kompetensi pengurus YPI Bina Al Khoir Patrol, Hj Nur Aisah SPd MPdI. Wanita yang akrab disapa Umi Nur ini, memiliki pengalaman dalam mengelola sekolah-sekolah bernuansa Islam.  Tidak hanya di wilayah Kabupaten Indramayu, tapi juga Cirebon. Di bawah kepepimpinan Umi Nur, YPI juga mempunyai rumah tahfiz dan kelompok bimbingan belajar (bimbel). Rumah Tahfidz diperuntukkan bagi siapapun yang mau belajar Alquran. Bahkan, kampus TK ITBA pada malam harinya disulap menjadi tempat mengaji dan dan belajar menghafal Alquran yang langsung dibimbing oleh Umi Nur sendiri. “Semua lembaga di bawah naungan yayasan dijadikan rumah untuk kegiatan umat. Hal ini sesuai dengan tujuan dari didirikan yayasan yaitu harus bermanfaat untuk umat,” jelasnya. Selain dibidang pendidikan, YPI Al Khoir yang beralamat di Jalan Irigasi Utara nomor 31 RT 009 RW 004 Desa Patrol Lor Kecamatan Patrol juga rutin mengadakan kegiatan sosial. Seperti pemberian santunan sampai pembagian takjil dan buka puasa bersama di bulan Ramadan. Tak hanya kepada anak-anak, tapi juga masyarakat disekitar yayasan “Yayasan Bina Al Khoir yang berdiri sejak tahun 2009, akan terus berbenah menjadi yayasan yang bermanfaat untuk sesama,” tandas Umi Nur. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: