Awasi Pilkada, Gandeng RT dan RW

Awasi Pilkada, Gandeng RT dan RW

INDRAMAYU- Berbagai langkah ditempuh panitia pengawas kecamatan (Panwascam) Sukagumiwang untuk mengawasi proses pemilihan bupati dan wakil bupati Indramayu. Salah satunya menggandeng ketua rukun tetangga (RT) dan ketua rukun warga (RW). Ketua Panwascam Sukagumiwang, Hasnan Basri Harahap mengatakan, pihaknya tidak hanya menugaskan pengawas kelurahan dan desa (PKD) untuk mengawasi proses Pilkada di desa. Tapi, menggandeng RT dan RW untuk bersama-sama pengawasi di lapangan, termasuk menginformasikan kegiatan para bakal calon ketika mengadakan kegiatan kampanye di wilayahnya. “PKD kan satu desa satu orang, yang harus mengawasi kegiatan kampanye di desa wilayah tugasnya, sehingga tidak mungkin tahu akan ada kegiatan kampanye bakal calon. Nah, peran RT dan RW untuk menginformasikan kepada pengawas desa ada kegiatan kampanye di blok-nya,” terang Hasnan. Dikatakannya, dengan adanya informasi yang diberikan ketua RT dan RW ketika ada kegiatan tahapan kampanye, pengawasan yang dilakukan petugas PKD, bisa lebih maksimal, bisa menjangau semua wilayah yang menjadi wilayah tugasnya. “PKD jadi bisa mengawasi semua proses kampanye yang dilakukan para bakal calon bupati dan wakil bupati. Dengan cara tersebut dapat memperkecil terjadinya pelanggaran Pilkada,” katanya. Selain mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan Pilkada di tingkat kelurahan/desa, lanjut Hasnan, petugas PKD  mencegah terjadinya praktik politik uang di wilayah kerja, mengawasi netralitas ASN dan kuwu (kepala desa) yang dilarang ikut serta dalam kegiatan kampanye sebagaimana diatur dalam UU. Selain itu, mengawasi pelaksanaan sosialisasi penyelenggaraan pemilu di wilayah desa. “Rumah PKD juga jadi posko pengaduan terkait dugaan pelanggaran Pilkada atau masyarakat merasa belum tercantum dalam DPS bisa datang, nanti PKD arahkan ke PPS, dan seterusnya. Kita juga imbau kepada masyarakat yang belum memiliki e-KTP segera membuat di kecamatan,” ujarnya. (oni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: