Haryono Jadi Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Masa Jabatan 2024-2029

Haryono Jadi Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Masa Jabatan 2024-2029

Haryono (kiri), menerima surat dari Ketua DPD Golkar Jawa Barat, Ace Ahmad Syadzili, yang berisi penunjukan Haryono menjadi Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, belum lama ini. -Foto: Istimewa.-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - DPP Partai Golkar secara resmi menunjuk Haryono sebagai Ketua DPRD Kabupaten Indramayu untuk periode 2024-2029, belum lama ini. 

Haryono, yang sebelumnya menjabat sebagai Anggota DPRD, ditunjuk melalui proses internal DPP Partai Golkar yang ketat. Keputusan ini disambut positif oleh banyak pihak, termasuk sesama anggota dewan

"Saya merasa terhormat dan siap untuk mengemban amanah ini. Tentunya menjadi Ketua DPRD merupakan suatu kepercayaan dari DPP. Prioritas saya ke depan adalah memperkuat fungsi legislatif sebagai pengawas dan pembuat kebijakan yang pro-rakyat," ujar Haryono (11/9/2024).

Muhaemin, yang sebelumnya menjadi Ketua Sementara DPRD Indramayu, mengatakan bahwa dirinya digadang-gadang akan menjadi ketua. 

"Memang betul, saya sempat masuk bursa kandidat untuk menjadi Ketua DPRD Indramayu, ada nama Haryono dan juga Eka Trilinda Ningrum," ucap Muhaemin. 

BACA JUGA:Pelatih Australia Puji Indonesia Bisa Imbang Melawan Australia 'Australia Tidak Bisa Maksimal'

Wakil Ketua Sementara DPRD Kabupaten Indramayu, Sirojudin, menyampaikan bahwa Golkar yang memenangkan Pileg di Indramayu dengan total 14 kursi, berhak mendapatkan jatah ketua DPRD. 

“Memang jatah Ketua DPRD adalah punya Golkar, karena Golkar punya kursi terbanyak," ujarnya. 

Sirojudin juga mengaku belum menerima surat dari partai-partai, terkait siapa saja yang akan menduduki satu kursi ketua, dan tiga kursi wakil. 

"Sampai saat ini kami pimpinan sementara juga belum menerima surat dari masing-masing partai, terkait siapa yang ditunjuk untuk mengisi 4 pimpinan DPRD,” ujar dia.

Akhmad Mujani Nur, Anggota DPRD Kabupaten Indramayu dari Partai PKB, berharap para anggota dewan menjaga soliditas bersama ketua, guna memfasilitasi semua permasalahan yang ada di masyarakat, dan mencari solusi konkretnya.

BACA JUGA:Sekolah Juara Wirautama Gelar 'Wirautama Bersholawat'

"Harapannya saya dan teman-teman lainnya bisa bekerja sama dengan baik dengan Ketua DPRD Indramayu yang ditunjuk, agar ke depannya semua permasalahan bisa terfasilitasi, dan dicari solusinya dari gedung parlemen,” kata Mujani. 

Senada dengan Mujani, Anggota Dewan dari Partai Demokrat, Nico Antonio, juga menyampaikan harapannya untuk progresifitas para anggota dewan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: