Kapolres Indramayu Pastikan Rapat Pleno PPK Berjalan Lancar

Kapolres Indramayu Pastikan Rapat Pleno PPK Berjalan Lancar

MONITORING: Kapolres Indramayu AKBP Dr M Fahri Siregar SH SIK MH bersama jajaran memantau proses pleno tingkat PPK, kemarin.-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.COM -Untuk memastikan proses rekapitulasi rapat pleno Pemilu 2024 tingkat PPK berjalan lancar, Kapolres Indramayu AKBP Dr M Fahri Siregar SH SIK MH bersama jajaran meninjau lokasi penghitungan suara, kemarin.

Kapolres Indramayu AKBP Dr M Fahri Siregar SH SIK MH didampingi Kapolsek Losarang AKP Hendro Ruhanda mengatakan, pihaknya ingin memastikan semua persiapan rapat pleno berjalan dengan baik.

Termasuk, kesiapan para personel di lokasi mereka bertugas yang siap menjaga dan mengawal proses pleno berjalan kondusif.

“Kami sudah menyiapkan personel untuk melakukan pengamanan hingga rapat Pleno selesai dan pendistribusian lagi logistik maupun hasil ke KPUD maupun logistiknya ke kantor atau ke gudang penyimpanan,” ujar Kapolres Indramayu AKBP Fahri Siregar, Senin (19/2).

BACA JUGA:Gaji PNS Naik 8 Persen Cair Maret, Berikut Perbandingannya

Sebelumnya, lanjut Fahri Siregar, pihaknya juga telah melakukan kunjungan ke beberapa PPK yang sedang melakukan proses pleno. Dia berharap, agar kondusivitas tetap terjaga hingga pasca Pemilu 2024.

Fahri mengapresiasi komitmen masyarakat Kabupaten Indramayu dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah hingga saat ini. “Atas nama kepolisian, saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang menjaga kamtibmas selama ini,” ujarnya.

Dia mengimbau agar personel selalu menjaga kesehatan mereka dalam melaksanakan tugas-tugas keamanan.
“Untuk personel, saya ucapkan terima kasih atas dedikasi mereka yang luar biasa dalam menjalankan tugas pengamanan,” tukas Fahri Siregar. (oni)

BACA JUGA: BYD Rajai Penjualan EV di Pasar Global Sebanyak Tiga Juta Unit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: