Tips Liburan di Singapura Bagi Backpacker Agar Tetap Hemat
Tips Liburan di Singapura Bagi Backpacker Agar Tetap Hemat-istimewa-RADAR INDRAMAYU
RADARINDRAMAYU.ID - Liburan dengan cara backpacker-an adalah salah satu metode liburan yang unik dan menantang. Pasalnya, Anda harus meminimalisir barang bawaan yang akan dibawa saat liburan. Salah satu negara yang recommended untuk dikunjungi saat backpacker-an adalah Singapura.
Untuk pergi ke Singapura, Anda bisa naik pesawat Singapore Airlines. Namun, tahukah Anda liburan backpacker-an seringkali terasa lebih boros karena harus membeli banyak barang di negara tujuan. Kini Anda tidak perlu khawatir karena akan dibahas beberapa tips liburan di Singapura untuk backpacker.
Tips Backpacker-an di Singapura
Biaya hidup di Singapura memang tergolong mahal, namun alasan tersebut tidak menjadi hambatan bagi Anda yang ingin backpacker-an di Singapura. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui tips-tips ini agar saat liburan backpacker di Singapura, Anda bisa tetap hemat dan happy.
Cari Tiket yang Murah
Saat ini banyak maskapai penerbangan yang menawarkan tiket murah untuk tujuan Singapura. Salah satunya adalah Singapore Airlines. Singapore Airlines adalah salah satu maskapai penerbangan asal Singapura yang menawarkan fasilitas dan harga tiket cukup terjangkau.
BACA JUGA:Tingkatkan Kompetensi ASN, Bupati Indramayu Resmikan Pinterayu
Tiket perjalanan cukup cari yang murah saja, namun tetap terjamin keamanannya. Hal ini tentu bisa lebih menghemat uang Anda sehingga Anda bisa menggunakan uang tersebut untuk keperluan lain selama di Singapura.
Pesan Penginapan Lebih Awal
Selanjutnya, pesan penginapan lebih awal. Anda bisa mengecek situs online termasuk salah satunya Traveloka, yang menyediakan berbagai penginapan dari berbagai negara termasuk Singapura. Pesan penginapan lebih awal biasanya menawarkan harga yang lebih terjangkau.
Manfaatkan promo dan penawaran yang ada untuk mendapatkan harga terbaik. Jika liburan sendiri, Anda bisa memilih hostel atau penginapan berupa dormitori maupun hotel kapsul agar lebih praktis dan hemat.
Menggunakan Peta Manual dan Digital
Selanjutnya yaitu menggunakan peta manual dan digital. Menggunakan peta saat berkunjung ke tempat baru adalah hal yang wajib. Ini akan membantu Anda untuk menemukan jalan dan tempat tujuan Anda dengan mudah.
BACA JUGA:Mengenal Sosok Rektor ITPB Dr Ir Hj Hanifah Handayani MT, Inovator Transformasi Pendidikan Tinggi
BACA JUGA:Fauzan Sukses Kembangkan Luthfiyah Travel Umrah dan Haji
Anda memang bisa bertanya ke warga lokal, namun agar lebih privasi dan meyakinkan, Anda tetap harus memiliki peta. Manfaatkan aplikasi maps yang ada di handphone Anda untuk mengakses peta.
Jika Anda memiliki tour guide tentu akan lebih bagus, Anda akan lebih mudah pergi kemanapun jika didampingi tour guide. Dengan adanya peta ataupun tour guide, perjalanan Anda selama di Singapura tentu lebih aman tanpa takut tersesat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: