Korsleting Listrik, Tiga Kios di Pasar Minggu Terbakar

Korsleting Listrik, Tiga Kios di Pasar Minggu Terbakar

PADAMKAN API: Petugas melakukan upaya-upaya pemadaman dan mengamankan lokasi kebakaran di Pasar Minggu Kecamatan Palimanan, kemarin.-Cecep Nacepi-RADAR INDRAMAYU

PALIMANAN, RADARINDRAMAYU.ID - Kebakaran hebat terjadi di Pasar Minggu Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon, Selasa dini hari (31/10). Akibatnya, tiga unit kios di dalam pasar ludes terbakar. Pemilik kios pun mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Peristiwa itu diketahui pertama kali oleh warga yang saat itu ada di lokasi kejadian. Melihat ada api di dalam kios, saksi langsung bergegas mendatangi Pos Damkar Sektor Palimanan melaporkan kejadian tersebut.

“Kita menerima laporan dari warga, sekitar pukul 01.10. Anggota Regu Satu Disdamkarmat Sektor Palimanan langsung ke lokasi,” kata Ferry Afrudin, selaku Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kabupaten Cirebon.

Untungnya lokasi kejadian tidak jauh dari pos Jaga sektor Palimanan. Begitu tiba di lokasi kejadian, petugas langsung melakukan pemadaman. Namun, api sudah membesar dan merembet ke kios yang ada di sebelahnya. Sehingga, petugas di lokasi kejadian langsung meminta bantuan ke sektor lainnya.

BACA JUGA:Warga Kliwed Usulkan Pasang Pagar Pengamanan Jalan Raya

BACA JUGA:Gelar FGD, Bappeda-Litbang Menyusun RPJPD 2025-2045

“Dikarenakan api semakin besar dan merambat ke kios sebelahnya, maka petugas di lokasi kejadian itu, minta bantuan ke Damkar Sektor Weru dan Damkar Sektor Arjawinangun,” ujar Ferry.

Dengan bantuan dari BPBD Kabupaten Cirebon, Pengelola Pasar, Polsek dan Koramil, lanjut Ferry, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.20 WIB. “Kemudian dilakukan pendinginan, setelah dinyatakan aman, petugas pun kembali ke pos sektor masing-masing,” ujarnya.

Diungkapkan Ferry, berdasarkan informasi kios yang terbakar itu milik H Penpen Ropendi. “Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, kerugian ditaksir Rp125 juta,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolsek Gempol Kompol Munawan melalui Kanit Reskrim Iptu Usman menyampaikan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi pada kios yang ada di pasar Minggu Palimanan. Begitu mendapat informasi itu, pihaknya langsung bergegas ke lokasi kejadian, untuk mengamankan lokasi.

BACA JUGA:Ribuan Botol Miras Berbagai Merek Berhasil Diamankan Sat Res Narkoba Polres Indramayu

BACA JUGA:Pemberian SKTM Harus Selektif untuk Mengurangi Angka Kemiskinan

Setibanya di lokasi, api sudah menyebar dan membakar tiga kios. Diantaranya kios kosong, kios milik toko alat tulis, dan kios milik toko perlengkapan listrik. Ia menduga kebakaran berasal dari korsleting listrik.  

“Hasil dari keterangan saksi, penyebab kebakaran itu diduga dari korsleting listrik.  Untung tidak ada korban jiwa dan luka-luka. Api berhasil dipadamkan dengan tiga unit armada Damkar,” tandasnya. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: