Persib Bandung Melesat ke 3 Besar Klasemen, Usai Bantai Persita 5-0

Persib Bandung Melesat ke 3 Besar Klasemen, Usai Bantai Persita 5-0

Persib Bandung berhasil menang telak 5-0 atas Persita Tangerang (@persib)--

BANDUNG, RADARINDRAMAYU.ID - Persib Bandung menjadi tim yang layak diperhitungkan sebagai kandidat Juara BRI Liga 1 2023/2024.

Penampilan Persib Bandung dengan skuad yang ada saat ini sangat mengerikan. Apalagi sejak  Persib ditangani pelatih asal Kroasia, Bojan Hodac. Permainan Persib sudah mirip gaya main Timnas Kroasia.

Dalam pertandingan menghadapi Persita Tangerang, Minggu 1 Oktober 2023 di Stadion GBLA Bandung, Persibm berhasil meraih kemenangan besar pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024. Persib membantai Persita dengan skor 5-0.

Pemain asal Brasil, David da Silva, menjadi bintang saat Persib berpesta gol. Da Silva mencetak hattrick di menit ke-9, menit ke-48, lalu menit ke-51.

BACA JUGA:Emak-emak Segel Tempat Kost, Diduga Jadi Tempat Prostitusi

BACA JUGA:Asyik Ngonten, Pelajar SMK di Indramayu Tewas Tertemper Kereta Api

Sedangkan dua gol Persib lain disumbang oleh M Edo Febriansyah di menit ke-44 dan Frets Butuan di menit ke-90+3. Persita kesulitan untuk bisa mencetak gol.

Kemenangan ini membuat  Persib melesat ke posisi tiga klasemen sementara dengan 24 poin, dibawah Borneo FC dan Madura United. Sedangkan Persita masih terbenam di papan bawah di peringkat ke-15 dengan poin 14.

Persib langsung gas pol sejak laga dimulai. Laga baru memasuki menit ke-9, Persib sudah berhasil memimpin lewat David da Silva. Ia mencetak gol lewat sundulan dari situasi sepak pojok.

Kebobolan satu gol memaksa Persita untuk segera mengambil alih pertandingan. Permainan cepat diperagakan anak asuhan Divaldo Alves. Namun, pertahanan solid Persib menyulitkan Persita menyamakan kedudukan.

BACA JUGA:Nikmati Sensasi Pindang Gombyang Kepala Ikan Manyung di Rumah Makan Panorama Indramayu

BACA JUGA:Wajib Tahu, BPR Indramayu Jabar Beri Motor Yamaha N-Max 155 pada Nasabah dalam Program Deposito Berhadiah

Di tengah perburuan gol untuk menyamakan kedudukan gawang Persita jebol lagi di menit ke-44. Kali ini, gawang mereka dikoyak secara keras oleh Edo Febriansyah melalui tendangan kerasnya.

Bek kiri Persib tersebut memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti Persita usai sepak pojok. Sepakan kaki kirinya terlalu keras untuk ditahan kiper Persita.

Memasuki babak kedua, Persib lagi-lagi memulai babak baru dengan cepat. Laga baru berjalan tiga menit, atau tepatnya di menit ke-48, Persib sanggup mencetak gol ketiga.

Penetrasi yang dilakukan Ciro Alves di sisi kiri, diselesaikan dengan mengirim umpan ke tiang jauh. Da Silva datang di waktu yang tepat untuk menyambar bola dan mencetak gol keduanya.

BACA JUGA:Ulama Jawa Barat Dukung Ridwan Kamil Menjadi Cawapres

BACA JUGA:Rumah Ludes Terbakar di Kandanghaur Indramayu, 6 Penghuni Lolos dari Maut

Gol tersebut sedikit membuat Persita jadi lebih rapuh ketika diserang. Upaya tim tamu mencari gol pertama jadi bumerang lewat serangan balik cepat Persib.

Hasilnya di menit ke-51, Persib sanggup mencetak gol keempat. Da Silva mencetak hattrick lewat proses yang hampir serupa seperti gol sebelumnya.

Da Silva datang di waktu yang tepat saat Marc Klok melakukan penetrasi di sisi kiri. Ia lalu melepas umpan tarik yang disambar dengan satu sentuhan oleh sang bomber.

Di menit ke-90+4, Persib menambah pundi-pundi golnya. Frets memanfaatkan pertahanan Persita yang terlalu mudah diterobos, meliuk-meliuk di antara para pemain, lalu melepas tendangan yang akurat ke pojok bawah gawang Persita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: