Milad ke 22 CV Sandy Jaya, Bupati Nina Layak Raih Satya Lencana
Jajaran pengurus CV Sandy Jaya berpose bersama Staf Ahli Bupati Setda Indramayu H Suwenda-Adun Sastra-Radar indramayu
KANDANGHAUR, RADARINDRAMAYU.ID - Bupati ndramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA dinilai layak untuk meraih penghargaan satya lencana pembangunan bidang pertanian dari Presiden RI Joko Widodo. Hal itu terungkap dalam Milad ke_22 Tahun CV Sandy Jaya Desa Wirapanjunan Kecamatan Kandanghaur Indramayu pada Minggu (14/5/2023).
Direktur Utama CV Sandy Jaya H Carmin menjelaskan diusianya yang 22 tahun,CV Sandy Jaya terus melakukan sejumlah inovasi dalam rangka meningkatkan produktivitas padi setiap tahun datangnya musim panen.
Atas dukungan Bupati Nina melalui Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Indramayu Munammad Iqbal. Sehingga mampu melakukan kerjasama dengan Food Station Tjipinang Jaya DKI Jakarta. Pihakya sejak tahun 2016 sudah bisa memasok beras dengan kualitas bagus sekanyak 4 ribu ton per bulan hingga tahun 2022, sudah 22 ribu ton.
"Alhamdulillah beras Indramayu, sudah tembus ekspor ke Timur Tengah. Di antaranya Arab Saudi, sudah dipasok oleh bersa asal Kabupaten Indramayu,"jelas Dirut CV Sandy Jaya H Carmin kepada wartawan usai acara milad ke_22 tahun CV Sandy Jaya.
BACA JUGA:BSI Buka Layanan 434 Kantor Cabang Akhir Pekan Ini
BACA JUGA:Bappeda-Litbang Kabupaten Indramayu Gelar Sosialisasi Pengelolaan Hak Kekayaan Intelektual (HKI)
Menurutnya awal pendirian CV Sandy Jaya yaitu pada tahun 2002 melalui peralatan seadanya. Awanya ia masih menggunakan alat seadanya atau cara tradisional dalam kegiatan penggilingan padi."Kami bersama pengurus terus belajar dan belajar. Hingga kini sudah masuk dalam organisasi Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi Dan Beras Indonesia (Perpadi),"jelasnya.
Hal itu juga dibenarkan oleh Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo. Ia menjelaskan Indramayu merupakan satu satunya daerah di Indonesia yang bisa melakukan ekspor beras ke Timur Tengah Juga Indramayu tercatat sebagai lumbung padi nasional yang mampu menghidupi seluruh masyarakat Indonesia.
Sehingga lanjut dia, sangat wajar jika Bupati Nina akan mendapat penghargaan Satya Lencana Bidang Pertanian dari Pak Presiden Jokowi. Akan tetapi, kata dia, tetap harus terus meningkatkan dua hal yaitu peningkatan luasan lahan dari 225 hektare hingga 230 hektare. Dan, harus ditingkatkan luasnya menjadi 250 hektare. Juga produktivitas padi yang sebelumnya 6,7 harus menjadi 7 ton."Kualitas beras Indramayu cukup bagus. Jika dibandingkan dengan beras lainnya,"imbuhnya.
Dalam kesempata itu CV Sandy Jaya ikut berperan aktif dalam pembangunan jalan yang dilalui para petani. Melalui program CSR, CV Sandy Jaya membantu untuk membangun jalan pertanian sepanjang 755 meter. Secara simbolis Staf Ahli m Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Setda Indramayu Suwenda, melepas truk pengangkut batu menuju proyek pembangunan jalan pertanian di desa setempat.
Bupati Hj Nina Agustina dalam sambutannya yang diwakilkan oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Setda Indramayu Suwenda. Dia menjelaskan sebagaimana dimaklumi bersama bahwa pangan merupakan kebutuhan manusia yang paling asasi Sehingga ketersediaan pangan bagi semua lapisan masyarakat harus selalu terjamin dalam sejumlah dan mutu yang memadai.
BACA JUGA:Cetak Anak Berkebutuhan Khusus Menjadi Barista, Beri Pelatihan Wirausaha Pembuatan Kopi
BACA JUGA:Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam, Saatnya Tuntaskan Dendam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: