Bupati Nina Terus Berjuang Selesaikan Kredit Macet, Jangan Khawatir Uang Nasabah Pasti Kembali
Bupati Nina jumpa pers saat sidak ke BPR Karya Remaja--
BACA JUGA:Supply BBM dari Kilang Pertamina RU-VI Balongan Dipastikan Aman
“Apa pun akan saya lakukan untuk memperjuangkan hak nasabah. Risiko dibenci atau dibully siap saya hadapi. Ini semua saya lakukan untuk nasabah, masyarakat saya,” tandas Nina.
Kasus besar BPR KR dibongkar oleh Nina ke publik. Kronologinya panjang, diawali saat Nina menerima laporan OJK soal kredit macet Rp29 miliar pada awal ia menjabat sebagai bupati pada tahun 2021.
Nina tak begitu saja mau menerima laporan. Pada tahun berikutnya, yakni 2022, Nina meminta OJK agar kembali melakukan pendalaman laporan keuangan. Benar saja, Nina kembali menemukan kredit macet yang angkanya mencapai Rp141 miliar.
Tidak berhenti disitu, angka kredit macet terus bergerak. Hingga saat ini angkanya menyentuh Rp230 miliar.”Saya berharap masyarakat paham. Terutama para nasabah agar paham. Jangan sampai terprovokasi oleh sekelompok orang tak bertanggungjawab,*pungkasnya meminta nasabah bersabar, berikan waktu bagi saya dan percakan kepada saya. Uang nasabah pasti kembali. (oni/dun)
BACA JUGA:Juara Liga 1 2022/2023 PSM Makasar Menutup Pertandingan Liga 1 dengan Kemenangan Sempurna
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: