Sukses Gelar Eksposes, Pelatihan SIG dan Simulasi Sidang Proposal Skripsi

Sukses Gelar Eksposes, Pelatihan SIG dan Simulasi Sidang Proposal Skripsi

INOVASI - Prodi Pendidikan IPS STKIP Al Amin Indramayu sukses menggelar eksposes karya ilmiah, pelatihan SIG serta simulasi sidang proposal skripsi pada 21-22 Januri 2023, kemarin.-KHOLIL IBRAHIM-RADAR INDRAMAYU

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Awal tahun 2023, Prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (PIPS) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Al Amin Indramayu langsung tancap gas. Melaksanakan berbagai kegiatan.

Seperti menggelar eksposes karya ilmiah, pelatihan Sistem Informasi Geografi (SIG), serta simulasi sidang proposal skripsi.

Kegiatan yang sukses dilaksanakan pada 21-22 Januri 2023 tersebut, juga sebagai ajang seleksi mahasiswa untuk didelegasikan mengikuti tes pada Lembaga Sertifikasi Profesi Bidang SIG.

Ketua Prodi PIPS STKIP Al Amin Indramayu, Asep Andri Astriyandi MPd menjelaskan, sejatinya, kegiatan tersebut merupakan agenda rutin tahunan.

BACA JUGA:Bentuk Satgas Khusus, PDIP Jabar Dorong Percepatan Pemekaran Daerah

Namun yang membedakan adalah, pada tahun 2023 ini menggabungkan beberapa agenda dalam satu event kegiatan. Sehingga menjadi sebuah inovasi dalam proses perkuliahan yang berimplikasi pada antusias yang lebih besar dari mahasiswa prodi PIPS STKIP Al Amin Indramayu.

“Kegiatan ini merupakan bentuk aktualisasi dari teori yang didapatkan selama dibangku perkuliahan. Sehingga mahasiswa perlu secara langsung membuktikan hasil pelaksanaan penelitian dan mengujinya melalui forum diskusi,” terang Asep Andri Astriyandi kepada Radar, Rabu (25/1).

Eksposes karya ilmiah, lanjut dia, menjadi kesempatan bagi para mahasiswa Prodi P IPS semester 1 untuk mempublikasikan hasil penelitian yang sudah dilaksanakan pada 14-15 Januari 2023 lalu di kawasan objek wisata Curug Ibun Pelangi Kabupaten Majalengka.

Pelaksanaan eksposes diuji oleh dosen Prodi IPS STKIP Al Amin Indramayu, Siha Abdurohim, MPd serta guru Geografi SMAN 1 Anjatan, Nurlaela SPd.

BACA JUGA:Modus Pelaku Bisnis Prostitusi Online di Indramayu: Sewa Tempat Kost, Bikin Nama Palsu, Pasarkan Lewat Michat

Sedangkan pelatihan SIG difokuskan bagi mahasiswa semester 3 dengan mengundang langsung trainer GIS dan PJ. Yaitu dosen Universitas Terbuka sekaligus Asesor Kompetensi BNSP-RI bidang GIS dan PJ, Dr Sodikin SPd MSi, MPWK. Kemudian trainer muda GIS dari PT Geo Alam Teknika yaitu Fauzi Fahmi SPd.

“Pelatihan ini memiliki tujuan utama yaitu meningkatkan soft skill mahasiswa P IPS. Diharapkan memberikan dampak positif terhadap kesiapan mahasiswa ketika lulus sebagai alternatif  konsentrasi pekerjaan,” terangnya.

Sementara untuk kegiatan simulasi skripsi difokuskan pada mahasiswa semester 7 yang diuji langsung oleh Ketua LPM STKIP Al Amin Indramayu,  Dr Rasto MPd dan ketua prodi PGSD STKIP Al Amin Indramayu, Dr Moh Akmal Haris MPdI.

“Tujuan pelaksanaan simulasi sidang proposal skripsi ini untuk mempersiapkan mahasiswa lebih siap dari awal menuju penuntasan akademik,” katanya.

BACA JUGA:Sharp Hadirkan TV Aquos IIOTO Bisa Menonton Full HD

Ditambahkan Asep Andri Astriyandi, prodi Pendidikan IPS STKIP Al Amin Indramayu memiliki banyak keunggulan. Diantaranya menjadi satu satunya prodi yang memiliki keahlian konsentrasi. Tak hanya itu, berbagai pelaksanaan dan peningkatan program Tri Dharma perguruan tinggi dilaksanakan secara kontinyu.

Sehingga prodi PIPS STKIP Al Amin Indramayu memiliki kualitas yang kompetitif serta dapat dijadikan prioritas masyarakat Indramayu untuk melanjutkan studi pada jenjang yang lebih tinggi.

Ketua STKIP Al Amin Indramayu, Dr H Masduki Duryat MPdI menerangkan, tahun 2023 ini, STKIP Al Amin sedang berproses untuk segera menuju Universitas. Sehingga nantinya akan banyak program studi yang dapat dipilih masyarakat khusunya diwilayah Kabupaten Indramayu.

BACA JUGA:Bantu Pertanian, PT. Jaya Konstruksi Bangun Saluran Sekunder

Oleh karena itu, aktualisasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi sudah seharusnya semakin intens diterapkan. Hal ini akan menjadi tolak ukur kualitas sumber daya manusia di perguruan tinggi tersebut.

Pihaknyapun memberikan apresiasi yang luar biasa kepada prodi PIPS yang berhasil menjadi pioneer berbagai kegiatan akademik serta non akademik dilingkungan kampus mauun ditengah masyarakat.

BACA JUGA:PT. Waskita Karya Bangun Jembatan dan Pintu Air

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: