Mudik Nataru, Wardak Sepi

SEPI WARDAK: Musim mudik liburan Nataru, jalan raya pantura Indramayu sepi warung dadakan, kemarin.-KHOLIL IBRAHIM-RADAR INDRAMAYU
INDRAMAYU.ID -Musim mudik liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/2023 diperkirakan bakal ramai. Sebabnya, untuk saat ini sudah tidak ada lagi pembatasan sosial karena penyebaran Covid-19 sudah semakin terkendali.
Pemerintah pun memberikan perhatian serius bagi keselamatan, keamanan dan kenyamanan masyarakat yang akan pulang kampung.
Meski begitu, eforia menyambut musim mudik Nataru tidak dirasakan oleh warga pantura Bumi Wiralodra.
Hal ini terlihat dari sepinya warga yang membuka warung dadakan (wardak). Kondisi ini berbeda saat musim mudik lebaran, wardak bermunculan bak jamur dimusim penghujan.
Seperti terpantau Jumat (23/12). Nyaris tidak ada wardak baru yang dibangun sepanjang jalan raya pantura mulai dari Kecamatan Sukra sampai Lohbener.
BACA JUGA:Banyak Membuang Peluang, Timnas Indonesia Menang Tipis 2-1 Atas Kamboja
Kondisi ini berbeda saat musim mudik hari raya Idul Fitri yang hampir setiap ruas jalan raya pantura dipenuhi tenda para pedagang musiman. “Iya sepi,” ujar Emi, salah seorang warga.
Dia menduga, sepinya wardak lebih disebabkan faktor cuaca ekstrim sejak beberapa pekan terakhir. Hujan deras disertai angin kencang menyurutkan niat mereka membuka usaha sampingan.
Tidak hanya wardak, dari pantauannya perusahaan-perusahaan nasional yang biasanya mendirikan rest area untuk pelayanan bagi pemudik juga tidak terlihat keberadaannya.
Sementara itu dari pantauan Radar Indramayu, arus lalu lintas pada H-2 menjelang Natal masih relatif normal. Di jalur pantura, eksodus kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa belum ada kenaikan signifikan.
BACA JUGA:Jadwal SIM Keliling. Hari Ini Ada di Terminal Indramayu Kota
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: