Menhan Ajak Perkuat Sistem Hankamrata

Menhan Ajak Perkuat Sistem Hankamrata

KUNKER: Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA ikut menyambut Menhan RI Prabowo Subianto saat kunker di Indramayu, kemarin. --

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Menteri Pertahanan (Menhan) RI  Prabowo Subianto menggelar kunjungan ke Kabupaten Indramayu, Jumat (23/12).

Saat mendarat di Indramayu dengan menggunakan helikopter, Menhan Prabowo Subianto disambut Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA, Danrem 063 Sunan Gunung Jati (SGJ) Kolonel Inf Dany Rakca Andalasawan, Dandim 0616 Indramayu Letkol ARM Andang Radianto dan Forkopimda Indramayu.

Menhan mendatangi sejumlah tempat sambil menyerahkan bantuan. Kunjungan pertama, ke Kodim 0616 dengan menyerahkan bantuan sebanyak 20 unit sepeda motor untuk Babinsa yang bertugas di wilayah Kabupaten Indramayu.

Prabowo berharap, dengan adanya sepeda motor dapat menunjang kegiatan Babinsa saat menjalankan tugasnya dalam membina di setiap desa dan bisa bekerja dengan optimal.

BACA JUGA:Banyak Membuang Peluang, Timnas Indonesia Menang Tipis 2-1 Atas Kamboja

“Babinsa menjadi ujung tombak keamanan dan pertahanan negara, untuk meningkatkan keamanan, dan bersama-sama bertanggungjawab atas keamanan seluruh bangsa dan negara,” terang mantan Danjen Kopasus itu.
Ditegaskan Prabowo, Indonesia menganut sistem Hankamrata (pertahanan keamanan rakyat semesta). Dengan sistem itu, maka seluruh rakyat Indonesia memiliki tanggung jawab penuh dalam menjaga pertahanan dan keamanan bangsa.

“TNI, Polri, pemerintah daerah, dan semua unsur dalam menjaga keamanan dan ketertiban bangsa, agar ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Indonesia bisa tumbuh lebih cepat,” tegasnya.

Selain itu, dalam meningkatkan keamanan dan pertananan negara, Menhan Prabowo, terus memperhatikan dan memperbaiki kondisi seluruh aparat, agar bisa semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas dan pengabdian.
Setelah menyerahkan 20 unit sepada motor untuk Babinsa, Menhan Prabowo menuju TPI Karangsong untuk menyerahkan 1000 paket bantuan sosial kepada masyarakat nelayan.

Setelah itu, Ketua Umum Partai Gerindra itu bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Candangpinggan Kecamatan Sukagumiwang yang dipimpin Prof Dr KH Abdul Syakur Yasin MA atau yang akrab dikenal Buya Syakur. Sesampai di lokasi, Menhan Prabowo bertemu secara tertutup dengan Buya Syakur.

BACA JUGA:Jadwal SIM Keliling. Hari Ini Ada di Terminal Indramayu Kota

Seusai pertemuan yang berlangsung singkat, Menhan langsung meninggalkan Ponpes Cadangpinggan untuk kembali perjalanan pulang ke Hambalang.

Pengasuh Ponpes Cadangpinggan Prof Dr KH Abdul Syakur Yasin MA mengungkapkan, pertemuan dengan Menhan Prabowo Subianto hanya sebatas menjalin silaturahmi.

“Sebatas hubungan emosional saja jalin silaturahmi, dan hanya memberikan saran-saran masukan saja,” ungkap ulama kharismatik ini.

BACA JUGA:1200 Personil Siap Amankan Nataru di Indramayu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: