Bupati Nina Hadiri Sabtu Ceria di Taman Tjimanoek

Bupati Nina Hadiri Sabtu Ceria di Taman Tjimanoek

SEMARAK: Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA didampingi Sekda Rinto Waluyo MPd beserta jajarannya menghadiri kegiatan Sabtu Ceria di Taman Tjiamanoek Indramayu, Sabtu (17/12).--

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Kegiatan Sabtu Ceria di Taman Tjimanoek semakin semarak. Pasalnya, acara yang menampilkan segala kreativitas siswa itu Sabtu (17/12) kemarin, dihadiri Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA, Sekda H Rinto Waluyo MPd bersama perangkat daerah dan cama se-Kabupaten Indramayu.

Kedatangan rombongan disambut dengan penampilan dari anak-anak seperti Tari Topeng Kelana Gandrung, Sintren Cilik Indramayu, Tari Sublak-sublak Suweng, Buta Sanga dan Berokan Cilik dan kreasi tari lainnya.

Penanggung Jawab Sabtu Ceria, Ririn Oce Iskandar mengungkapkan terima kasih kepada Bupati Nina Agustina yang telah hadir dalam acara tersebut. Diakui Ririn, Sabtu Ceria kali ini sangat semarak dan lebih ceria lagi dengan kehadiran bupati beserta rombongan.

Menurutnya, agenda Sabtu Ceria tidak saja sebagai sarana edukasi anak dan masyarakat, namun sebagai sarana pelestarian seni dan budaya lokal Indramayu.

BACA JUGA:Miliki Inovasi Desain dan Teknologi Yamaha Fazzio Hybrid – Connected Jadi Pilihan Anak Muda

“Terima kasih juga kepada sejumlah pihak sehingga acara kali ini bisa sukses. Semoga acara ini bermanfaat dan terus berkelanjutan dalam memberikan edukasi dan keceriaan kepada para pelajar di Indramayu, sehingga generasi penerus Indramayu dapat tercipta dengan baik, sehat dan berkualitas,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pendidikan Usia Dini Disdik Indramayu, Mardono mengatakan, kegiatan Sabtu Ceria adalah gagasan dan ide brilian dari Bupati Nina Agustina yang memberikan ruang kepada dunia pendidikan dalam mengedukasi para pelajar.

Hal itu, sambung Mardono, selaras dengan kurikulum merdeka yaitu salah satunya para siswa melakukan belajar di luar ruang sehingga melatih berkreativitas dan menambah ilmu pengetahuan para siswa tentang alam dan kebersihan.

“Suasana belajar baru di luar kelas ini dapat mendorong para pelajar untuk bersemangat dalam belajar, berkreativitas dan beraktivitas sehingga dapat menciptakan sumber daya manusia yang baik, cerdas dan sehat untuk mewujudkan Indramayu Bermartabat,” tegasnya.

BACA JUGA:Keren Nih ! Ridwan Kamil Luncurkan Aplikasi Jabar Super Apps

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: