Akibat Angin Kencang Sejumlah Baliho Ambruk di Indramayu

Akibat Angin Kencang Sejumlah Baliho Ambruk di Indramayu

AMBRUK: Sejumlah baliho di Jalan Raya Patrol-Haurgeulis ambruk diterjang angin kencang disertai hujan deras, kemarin.-KHOLIL IBRAHIM-RADAR INDRAMAYU

Radarindramayu.id, HAURGEULIS-Sejumlah baliho di sepanjang tepian jalan raya ambruk diterjang angin kencang.
Baliho dengan berbagai ukuran tersebut, kebanyakan tumbang karena tiang penyangganya patah. Selain jatuh, ada beberapa baliho yang kondisinya rusak berat dan robek.

Pantauan Radar Indramayu, Minggu (30/10), baliho yang roboh berada di beberapa titik strategis. Seperti di sepanjang pinggir jalan raya pantura serta jalan raya Patrol-Haurgeulis.

Menurut keterangan warga, baliho tersebut tumbang akibat diterjang angin kencang disertai hujan deras. “Baliho pada ambruk kena angin kencang,” kata Iwan, salah seorang warga.  

Kendati demikian, baliho yang ambruk maupun rusak itu tidak segera diperbaiki. Bahkan, beberapa diantaranya tergeletak begitu saja dipinggir jalan raya. Mengundang perhatian warga maupun para pengguna jalan yang melintas.

BACA JUGA:Anak Punk Nongkrong Bergerombol dan Minta-minta di Lamer Weru Dibubarkan Polisi

BACA JUGA:Dugaan Penipuan, Pria Tersangka asal Cirebon Dibawa ke Jaksa Berkasnya Dinyatakan Lengkap

Warga lainnya, Dedi menyarankan, pemilik agar mengecek ulang konstruksi baliho. Hal ini menyusul makin tinginya intensitas hujan yang tidak jarang disertai angin kencang.

“Terutama yang dipinggir jalan raya itu, mesti dicek lagi kontruksinya masih kuat apa gak?. Jangan sampai ambruk lalu membahayakan warga dan pengendara,” ujarnya.

BACA JUGA:Sukseskan Event KTT G20 Bali XL Axiata Siapkan Jaringan 5G dan 4G

BACA JUGA:‘Nikah Lagi’ Adipati Dolken Diacara Mitoni dapat Anak Perempuan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: