SMK Nusantara Klarifikasi : Tidak Ada Siswa Kami yang Terlibat Tawuran

SMK Nusantara Klarifikasi : Tidak Ada Siswa Kami yang Terlibat Tawuran

Tawuran pelajar di Jalan Raya Panembahan, Kabupaten Cirebon, kembali terjadi.--dedi haryadi-radarcirebon

Radarindramayu.id,  CIREBON - SMK Nusantara menyampaikan klarifikasi terkait kejadian tawuran di Jalan Raya Panembahan, Kabupaten Cirebon. 

Kepala SMK Nusantara Cirebon, Euis Robiatul Adhawiyah mengungkapkan kronologi kejadian tawuran di lingkungan sekolah tersebut. 

Menurut dia, tidak ada siswa SMK Nusantara Cirebon yang terlibat dalam tawuran tersebut. Sebab, siswa sudah dipulangkan pukul 12.00 WIB. Sedangkan kejadiannya pada pukul 14.00 WIB. 

Bahkan, siswa yang terluka dari SMK Nasional dan SMK Perjuangan ditolong dan dibawa ke SMK Nusantara.

BACA JUGA:Syaefudin : Ganti Cinderamata dengan Produk UMKM Lokal

Berikut kronologi yang disampaikan SMKN Nusantara terkait adanya kejadian tawuran di Jalan Panembahan. 

1. Siswa telah dipulangkan pukul 12.00 WIB. Guru melaksanakan kegiatan workshop pukul 13.00 WIB.

2.Sekitar pukul 13.15 WIB ada informasi tawuran dari keamanan sekolah.

3.Menindak lanjuti informasi tersebut semua guru laki-laki langsung menuju di TKP.

BACA JUGA:Konten Prank KDRT, Akhirnya Baim Wong dan Paula Datang ke Polsek Kebayoran Lama untuk Minta Maaf

4.Sampai di TKP diketahui beberapa siswa sudah mengalami luka di kepala.

5.Sampai di TKP guru-guru SMK Nusantara tidak menjumpai keberadaan siswa SMK Nusantara.

6.Saat guru SMK Nusantara berada di TKP, diketahui beberapa warga membawa balok kayu.

7.Jumlah korban 4 orang luka ringan, terdiri dari sopir luka mendapat jahitan 5 di puskes ,1 siswa dibawa ke puskes, 2 siswa luka lecet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: