Peringati Milad Ke-29, Smanja Canangkan Tahun Peningkatan Prestasi

Peringati Milad Ke-29, Smanja Canangkan Tahun Peningkatan Prestasi

TAHUN PRESTASI: Kepala Sekolah Daryam Spd MPd melepas balon keudara saat puncak peringatan Milad ke-29 SMAN 1 Anjatan, kemarin.-KHOLIL IBRAHIM-RADAR INDRAMAYU

Radarindramayu.id, ANJATAN - SMA Negeri 1 Anjatan (Smanja) memperingati hari jadinya yang ke-29 tahun. Acara Dies Natalis di sekolah yang berdiri pada 23 Agustus 1993 itu berlangsung sederhana, kreatif, semarak dan penuh makna.

Bertajuk ‘Stay Fest 2022’, rangkaian kegiatan menyemarakkan HUT Smanja dihelat selama dua hari, Senin-Selasa, (29-30/8).

Diisi beragam event. Mulai dari bazzar kuliner, fashion festival, lomba rakyat, lomba kebersihan dan menghias kelas, tradisional dance, stand up comedy, performance music band serta kompetisi olahraga antar civitas akademika. Semua kegiatan diadakan oleh, dari dan untuk keluarga besar Smanja.

Puncak acara diwarnai dengan doa bersama, pemotongan nasi tumpeng dan pelepasan balon keudara oleh Kepala Smanja Daryam SPd MPd dari atas panggung pagelaran kreativitas seni siswa serta di halaman tengah kampus setempat.

BACA JUGA:Lagi Makan Malam, Rumah Said Terbakar

Yang istimewa dari acara ied Milad ke-29  tahun 2022 ini, Smanja mencanangkan sebagai tahun peningkatan prestasi. “Tahun ini, kita canangkan sebagai tahun peningkatan prestasi. Mengukir prestasi tiada henti,” kata Daryam.

Slogan ini bukan bukan tanpa alasan. Dirinya mempunyai target, Smanja terus konsisten menjadi sekolah unggulan, berkompetensi dan berprestasi yang telah ditorehkan oleh para kepala sekolah terdahulu. Komitmen mencetak peserta didik bermental juara. Bukan hanya di Kabupaten Indramayu dan Jawa Barat, tapi sampai di tingkat nasional.

Pihaknya bersyukur, dipercaya memimpin Smanja mulai akhir 2021 lalu. Perlahan tapi pasti, prestasi peserta didik dibidang akademik dan non akademik dapat diraih.

Pencapaian paling luar biasa, pada tahun pelajaran 2021/2022 lalu, Smanja berhasil meloloskan sebanyak 26 siswa-siswi kelas XII IPA dan IPS tembus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022. Diterima di sejumlah PTN di Indonesia.

BACA JUGA:Ada-ada Saja, Rumah Dinas Guru SD Mertapada Kulon Jadi Tempat Penjualan Miras

“Tahun pelajaran 2022/2023, kita targetkan minimal 40 lulusan Smanja bisa lolos SMPTN,” ungkapnya.

Menurutnya, pencapaian ini tidak lepas berkat harmonisasi serta kekompakan para guru, tenaga kependidikan, komite sekolah dan kerja sama berbagai pihak.
“Dengan kebersamaan, kedepan saya yakin, Smanja akan menjadi lebih baik lagi. Pada waktunya nanti, Smanja harus berada diposisi pertama. Menjadi sekolah unggulan dan berkontribusi mewujudkan visi Jabar Juara lahir batin dengan inovasi dan kolaborasi,” tandas Daryam.

BACA JUGA:Konferensi Pers dari Singapura, Menko Airlangga Sampaikan Persetujuan RCEP dan Penguatan Kerja Sama Ekonomi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: