Ajak Umat Islam Boikot Produk Israel

Ajak Umat Islam Boikot Produk Israel

INDRAMAYU-Dukungan terhadap rakyat Palestina di Bumi Wiralodra terus disuarakan. Kali ini datang dari umat Islam di Kecamatan Haurgeulis. Seribuan massa melakukan aksi damai serta solidaritas untuk rakyat Palestina di kawasan Tugu Bambu Kota Haurgeulis, Minggu sore (23/5).

Aksi yang dimotori Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Haurgeulis ini dimulai sekitar pukul 15.30.

Usai salat Ashar berjamaah, massa yang sudah berkumpul di area Masjid Al Furqon dan kawasan alun-alun Haurgeulis selanjutnya melakukan long march menelusuri jalan Jenderal Achmad Yani.

Sembari mengibarkan bendera Merah Putih dan bendera Palestina, sejumlah peserta aksi membawa spanduk maupun poster bernada kecaman terhadap kebiadaban Israel

Aksi damai dan solidaritas yang berlangsung tertib ini diisi dengan pengumpulan donasi dari masyarakat maupun para pengguna jalan yang melintas.

Tiba di Tugu Bambu, sejumlah tokoh dari perwakilan Ormas Islam melakukan orasi secara bergantian dari atas mobil komando. Satu suara mengecam tindakan Israel atas Palestina.

Tak hanya itu, massa melakukan aksi injak masal spanduk bergambarkan simbol negara Israel yang dibentang tergeletak ditengah jalan raya.

\"Aksi damai ini sebagai bentuk pernyataan sikap kita dan bentuk solidaritas, rasa cinta, ukhuwah Islamiyyah terhadap saudara muslim kita di Palestina. Sehingga apa yang terjadi di Palestina juga dirasakan oleh umat Islam di Kabupaten Indramayu, ujar Koordinator Aksi, Koko Komarudin.

Pihaknya menyebut, aksi yang ditutup dengan pernyataan sikap serta doa bersama ini diikuti lebih dari 1000 orang. Tidak hanya dari Kecamatan Haurgeulis, peserta aksi juga datang dari sejumlah kecamatan dan wilayah kota Indramayu.

Sementara itu Ketua MUI Kecamatan Haurgeulis, Dr H Lutfi A Harras MA dalam pernyataan sikapnya menegaskan, agresi militer atas palestina merupakan model penjajahan gaya baru yang masih tersisa.

Oleh karena itu harus dihapuskan karena tidak sesuai dengn hak hak asasi manusia dan bertentangan dengan pembukaan UUD 1945 Negara Republik Indonesia.

MUI dan umat Islam mengutuk keras pelanggaran HAM yang dilakukan Israel terhadap bangsa Palestina karena itu merupakan teroris nyata sekarang ini.

“Kami memohon kepada pemerintah RI untuk berperan aktif dalam membantu saudara kita dipalestina dengan langkah langkah diplomasi dengn negara-negara OKI dan nonblok. Bila diperlukan mengirim pasukan guna menghalau zionis israil dari bumi Palestina,” serunya.

Lutfi juga mengajak masyarakat untuk memboikot produk-produk dari negara yang mendukung tindakan Israel terhadap penduduk Palestina tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: