PT. Jaya Konstruksi Kerjakan Proyek Modernisasi Rentang Irigasi

PT. Jaya Konstruksi Kerjakan Proyek Modernisasi Rentang Irigasi

INDRAMAYU_ PT. Jaya Konstruksi terus mengerjakan Proyek Modernisasi Rentang Irigasi RIMP  LSS 06 di Kabupaten Indramayu. Para pekerja tengah melakukan pekerjaan di sejumlah saluran irigasi.

Bagiak K3 PT. Jaya Konstruksi Joko menjelaskan, kegiatan di lokasi Gudang LSS 06 saat ini sedang melaksanakan drofing material ke lokasi kerja dan pembuatan kerangka besi beton. Hal ini dilakukan untuk persiapan pengecoran balokan dan flume di beberapa saluran sekunder.

Saluran sekunder berada di beberapa desa di Kecamatan Lelea, Kecamatan Arahan, Kecamatan Bangodua, Kecamatan Lohbener, dan Kecamatan Widasari.

Menurutnya, kendala di lapangan saat ini musim hujan sudah mulai tiba. Sehingga lokasi kerja kerap sekali kebanjiran dan akes jalan masuk lokasi licin.

Saluran sekunder Waru dan Telaga Sari saat ini volume air tinggi. Karena air tinggi, dan sedang digunakan oleh para petani di musim bajak dan nyemai benih, untuk pekerjaan pembangunan saluran difokuskan ke pembuatan parapet.\"Seluruh pekerjaan tetap berjalan aman terkendali,\"pungkasnya. (rls)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: