Christiano Ronaldo Ditawari Kontrak Rp 377 Triliun Untuk Main di Arab Saudi

Christiano Ronaldo Ditawari Kontrak Rp 377 Triliun Untuk Main di Arab Saudi

Christiano Ronaldo-screenshot disway.id-


Radarindramayu.id, JAKARTA, - Mantan striker Real Madrid dan Juventus itu ingin hengkang dari Old Trafford,
dan kini sebuah pintu keluar terbuka lebar dari Timur Tengah.

Bintang Manchester United yakni Cristiano Ronaldo dilaporkan mendapatkan tawaran gila untuk bermain di Arab Saudi.Menurut CNN Portugal, sebuah klub yang berbasis di timur tengah itu sudi menawarkan biaya transfer sebesar €30 juta atau sekitar Rp 45.269.899.138.664 kepada The Red Devils.

Angka fantastis ini tentu jauh lebih banyak dari yang mereka gelontorkan untuk memulangkannya dari Juventus tahun lalu. Klub tersebut juga menawarkan €23 juta (Rp 377.249.159.488.872) dalam bentuk biaya agen.

Andai Ronaldo sepakat hijrah ke sana, dia bakal diberi gaji €125 juta per tahun, yang berarti akan menerima €250 juta atau Rp 377.249.159.488.872 dalam dua musim di Saudi.

BACA JUGA:Satreskoba Polresta Cirebon Bekuk Pengedar Obat Ilegal

Bak petir di siang bolong, Ronaldo menggoncang Man United awal bulan ini setelah Goal dapat mengonfirmasi bahwa dia meminta dilepas jika ada tawaran memuaskan yang mereka terima.Semenjak ultimatum tersebut, dia belum mengikuti agenda pramusim Setan Merah di Manchester karena alasan keluarga, dan melewatkan tur United di Thailand di mana mereka membantai Liverpool 4-0.

Namun, meski eks pemain Juve dan Real Madrid itu ingin hengkang, United emoh menjualnya. Erik ten Hag, pelatih baru The Red Devils, pun menegaskan di sebuah konferensi pers di Bangkok bahwa Ronaldo termasuk dalam rencananya musim depan.

“Kami menyusun rencana untuk Cristiano Ronaldo buat musim (depan), dan saya tak sabar bekerja bareng dia,” terangnya.  
BACA JUGA:Kata Komnas Perempuan, Istri Kadiv Propam Benar Mengalami Kekerasan Seksual. Begini Penjelasannya
“Saya sudah membaca (kabar Ronaldo ingin hengkang), tetapi Cristiano tak dijual. Dia dalam rencana kami dan kami ingin sukses bersama,” imbuhnya.

“Saya sempat mengobrol dengannya sebelum isu ini mencuat, saya mengobrol dengannya dan kami menjalin pembicaraan yang baik,” tuturnya.

Ronaldo mengakhiri musim 2021/22 sebagai topskor Manchester United dengan 24 gol di semua ajang, dan 18 golnya di Liga Primer Inggris. Cuma kalah dari duo pemenang Sepatu Emas, Son Heung-min dan Mohamed Salah.(oet/disway.id)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: