Masjid Agung Bikin Jamaah Betah, Jadi Ikon Baru Indramayu
LEBIH NYAMAN: Jamaah Masjid Agung Indramayu sedang menikmati suasana baru di atas rumput sintetis di lingkungan masjid, kemarin. --
Radarindramayu.id, INDRAMAYU - Masyarakat Indramayu dibuat kagum dengan rumput sintetis yang terhampar di pelataran Masjid Agung Indramayu.
Tidak hanya itu, jamaah masjid juga menjadi betah. Pasalnya, mereka bisa beristirahat saat menunggu dan usai menjalankan ibadah salat.
Khanafi (47), salah seorang warga yang datang ke masjid mengaku kaget sekaligus kagum dengan kondisi halaman Masjid Agung Indramayu.
Halaman masjid yang dipasang rumput sintetis, menurutnya, membuat Masjid Agung pangling dan berubah 180 derajat. Keindahannya seperti Masjid Syekh Abdul Manan Islamic Center Indramayu.
BACA JUGA:Masa Tenang, Bus Shalawat Berhenti Beroperasi
“Sekarang makin bagus dan nyaman dijadikan tempat kumpul-kumpul di halaman masjid, sambil menunggu waktu salat Duhur,” ucap Khanafi pada Radar Indramayu, Senin (4/7).
Dengan warna hijau di halaman serta di beberapa spot terdapat pohon yang rindang, membuat rumput sintetis yang ada di bawah pohon jadi lokasi yang enak dijadikan tempat bersantai.
“Biasanya saya sebagai warga ngademnya di area teras masjid, sekarang bisa lebih luas, anak-anak bisa bermain di halaman area masjid, untuk foto-foto juga bagus,” ujarnya.
BACA JUGA:KIB di Jateng, Airlangga: Kita Dibentuk untuk Menang!
Sementara itu, Staf Sekretariat Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Indramayu, Annas Nasrullah mengatakan, area pelataran Masjid Agung Indramayu yang kini dilengkapi dengan rumput sintetis, adalah program peningkatan fasilitas area masjid untuk masyarakat atau jamaah masjid.
Mereka bisa memanfaatkan area halaman pelantaran masjid yang terpasang rumput sintetis sebagai tempat beristirahat setelah beraktivitas sambil menunggu waktu salat berjamaah.
“Pelataran masjid bisa jadi ikon baru di Indramayu untuk jadi tempat rekreasi baru bersama keluarga atau teman. Sambil nunggu waktu salat, bisa beristirahat di pelataran,” tuturnya.
Annas Nasrullah ingin menjadikan Masjid Agung Indramayu ini sebagai masjid ramah anak. Sehingga, anak-anak dapat bermain di area rumput sintetis bersama orang tuanya.
“Nanti tahap kedua akan dilengkapi fasilitas bermain seperti ayunan, perosotan, dan fasilitas penunjang lainnya,” kata Annas. (oni)
BACA JUGA:Imbas Ketatnya Pasokan Akibat Sanksi Rusia, Harga Minyak Dunia Meroket
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: