Ketua XTC Indonesia Donny Akbar Blak-blakan: 30 Tahun Kami Ada di Zaman Jahiliyah

Ketua XTC Indonesia Donny Akbar Blak-blakan: 30 Tahun Kami Ada di Zaman Jahiliyah

Ketua XTC Indonesia, Donny Akbar.-Dedi Haryadi-radarindramayu.id

Radarindramayu.id, CIREBON - Ketua XTC Indonesia, Donny Akbar angkat bicara terkait stigma negatif geng motor yang masih kerap menempel kepada organisasinya.

Sebagai ketua XTC Indonesia, dia tidak menampik stigma negatif tersebut masih ada.

Padahal, XTC telah berubah menjadi ormas. Bukan lagi geng motor.

"30 tahun ini ada di masa kebodohan dan jahiliyah. Tapi kita mengarahkan adik-adik kita untuk menjadi lebih baik," kata Donny Akbar yang terpilih menjadi ketua XTC Indonesia di munas organisasi tersebut.

BACA JUGA:DKM Al Barokah Helat Donor Darah

Donnya mengakui, stigma negatif tersebut tidak mudah untuk dilepaskan. Tetapi, dengan adanya deklarasi dan kegiatan positif, pelan-pelan akan tersosialisasikan.

"Bagi kami ini momen sangat penting, sebagai bentuk sosialisasi bahwa XTC telah berubah jadi ormas," kata Donny, saat ditemui di Balaikota Cirebon, Selasa, 31, Mei 2022.

Diakui Donny, banyak masyarakat belum tahu bahwa XTC sudah bertransformasi menjadi ormas.

BACA JUGA:Geng Motor Berubah Jadi Ormas, Kapolres Cirebon Kota Menginginkan Hal Ini

"Dengan deklarasi ini, kami juga bertanggung jawab menjaga kondusivitas. Supaya anggota ikut berkontribusi nyata menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing," tuturnya.

Disampaikan Donny, XTC memang memiliki basis di Jawa Barat. Di grass root-nya, memang masih ada benturan-benturan.

Tetapi, hal ini semestinya menjadi tanggung jawab bersama, termasuk masyarakat juga.

Disebutkan Donny, XTC Indonesia dalam pendataan anggotanya mencapai 45 juta. Tentunya jumlah ini akan dilakukan sensus ulang.

BACA JUGA:Warga Minta Ganti Rugi, Tembok Rumah Ambruk Akibat Pergerakan Tanah Meluas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: