Korsleting Listrik, Rumah Warga Terbakar

Korsleting Listrik, Rumah Warga Terbakar

KEBAKARAN: Kobaran api terlihat di atap rumah warga Blok Pulo Desa Tambi, Kecamatan Sliyeg, Senin (16/5).--

Radarindramayu, SLIYEG- Diduga karena korsleting listrik, rumah yang ditempati Sumaryoto, di Blok Pulo Desa Tambi Kecamatan Sliyeg ludes terbakar, Senin (16/5), sekitar pukul 04:30 WIB.

Kendati tidak ada korban jiwa, pemilik rumah mengalami kerugian diperkirakan Rp200 juta. Berdasarkan data yang berhasil dihimpun, kebakaran pertama kali diketahui pemilik rumah, saat bangun untuk menunaikan ibadah salat Subuh. “Saya lihat ada kobaran api di ruang tengah. Saya langsung keluar dan meminta tolong tetangga,” ujar Sumaryoto.

Mendengar teriakan kebakaran, warga yang saat itu berada dalam rumah keluar dan berusaha melakukan pemadaman secara bersama-sama dengan menggunakan air dari sumur dan selokan yang terdapat sekitar rumah.
Sekitar pukul 05:00 WIB, dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) Kabupaten Indramayu tiba di lokasi dan melakukan upaya pemadaman api.

Kobaran api berhasil dipadamkan sekitar pukul 06:30 WIB, dan api benar-benar dipastikan aman pada pukul 07:30 WIB.

BACA JUGA:STIKes Indramayu Menggelar Yudisium Prodi Profesi Bidan

BACA JUGA:Ustadz Abdul Somad Dideportasi Singapura, Ditahan di Ruangan Sempit seperti Liang Lahat

Komandan Regu 1 Damkar Kabupaten Indramayu, Kasiman mengungkapkan, kebakaran tersebut diduga karena konrsleting listrik dari ruang tengah, kemudian api menyebar ke bangunan lainnya.

Untuk mencegah agar api tidak terus meluas, pihaknya menerjunkan dua unit mobil damkar. “Begitu tiba kami langsung berupaya semaksimal mungkin melakukan padamkan api. Api berhasil dan dinyatakan benar-benar aman pukul 07:30 WIB,” ujarnya.

Kasiman menambahkan, api tidak saja membakar ruang tengah rumah korban, namun api cepat menyebar ke bangunan toko yang berukuran 15×15 meter. “Alhamdulillah api bisa dijinakkan tidak sampai meluas kepemukiman warga lainya, tidak ada korban jiwa juga, sedangkan kerugian menurut pemilik rumah sampai Rp230 juta,” tandasnya. (oni)

BACA JUGA:Mantap! Ivan Gunawan Bangun Masjid di Afrika

BACA JUGA:Beri Dukungan Airlangga Jadi Capres, Ridwan Kamil: Balas Budi ke Golkar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: