Pasang PJU Tenaga Surya di 100 Titik lewat Dana Desa
Pemerintah Daerah Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Hj Nina Agustina SH MH dan Wabup Lucky Hakim menggulirkan 10 program unggulan, diantaranya program Desa Kabeh Terang (De-Kat). Sejumlah desa langsung merspons program itu. Salah satunya Desa Juntiweden. Bagaimana langkahnya?
UTOYO PRIE ACHDI, Juntinyuat
ADALAH Pemdes Juntiweden di bawah kepemimpinan Kuwu (Kepala Desa) Asromin yang merespons cepat keinginan Bupati Nina untuk mewujudkan Indramayu Bermartabat melalui salah satu program De-Kat.
Pria yang akrab disapa Oming itu menggagas pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) di wilayah Desa Juntiweden dalam mendukung program unggulan itu.
Kuwu Oming menyampaikan, guna mendukung program unggulan Bupati Nina, dirinya bersama perangkat desa sepakat untuk mengadakan PJU secara mandiri, yang tidak mengandalkan pasokan listrik dari PLN, tetapi menggunakan tenaga surya (solar cell).
Menurut Oming, pihaknya sengaja memilih memasang PJU bertenaga surya ini karena lebih mudah dan murah pemasangannya, serta tidak terganggu manakala PLN melakukan pemadaman.
Dijelaskan Oming, pemasangan PJU bertenaga surya ini dilaksanakan sejak Februari 2021 yang lalu. Sejumlah 250 titik PJU pun direncanakan dipasang untuk menerangi Desa Juntiweden di malam hari. “Kita melakukannya secara bertahap. Saat ini telah terpasang sebanyak 100 titik yang tersebar di beberapa wilayah di Desa Juntiweden, sisanya menyusul,” kata Kuwu Oming, Senin (5/7).
Oming menegaskan, pemasangan PJU ini selain untuk mendukung program unggulan Bupati Nina, juga guna menerangi jalan desa, serta diharapkan dapat mengurangi potensi kecelakaan dan kejahatan.
“Saya berharap pemasangan PJU ini dapat memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat Desa Juntiweden khususnya, dan juga masyarakat umum yang melintas ke desa kami,” katanya.
Selain menerangi jalan yang bisa mengurangi kecelakaan, juga diharapkan dapat mengurangi potensi terjadinya kejahatan sehingga masyarakat dapat lebih terjamin keamanannya.
Oming merasa bangga dapat mendukung program Desa Kabeh Terang yang digagas Bupati Nina. Oming menambahkan, pemasangan PJU yang didanai sepenuhnya oleh dana desa diharapkan dapat memberikan manfaat yang maksimal kepada masyarakat.
“Kami bangga dapat mendukung program De-kat. Selain itu kalau desa terang, akan banyak manfaat yang dirasakan oleh masyarakat, seperti yang dirasakan kelompok peternak kambing di Juntiweden,” pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

