Kuswanto Daftar ke Gerindra

Selasa 21-01-2020,07:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

INDRAMAYU-Politisi senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kuswanto, mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Indramayu melalui Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Kuswanto langsung daftar di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jawa Barat, Jalan PHH Mustofa Nomor 58 Bandung, Minggu (19/1). Menurut Kuswanto, berkas pendaftaran dirinya sebagai bacabup dari Partai Gerindra diterima langsung Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Anggawira. Didampingi tim dan relawan, ia mengaku sengaja mendaftarkan diri di batas akhir pendaftaran penjaringan bacabup yang dilaksanakan oleh partai berlambang burung garuda. “Alhamdulillah, kami diterima langsung oleh Wasekjen Partai Gerindra, Bapak Anggawira. Beliau menyambut dengan sangat baik dan mendukung langkah kami untuk maju di gelaran Pilkada Indramayu 2020,\" tuturnya kepada Radar Indramayu, Senin (20/1). Ditegaskan Kuswanto, langkah yang dilakukan merupakan salah satu bentuk ikhtiarnya, dalam upaya meningkatkan kemajuan Kabupaten Indramayu. Sebagai putra daerah Bumi Wiralodra, ia merasa terpanggil untuk mendarmabaktikan segenap kemampuan yang dimiliki untuk tanah kelahiran tercinta. “Saya sangat cinta Indramayu dan saya ingin Kabupaten Indramayu semakin maju dan mampu bersaing dengan kabupaten/kota lainnya. Program kerja yang baik, seperti yang telah ditanamkan oleh Pak Yance, pastinya akan terus dilanjutkan, selain memperbaiki program-program yang belum berjalan dengan optimal,” tegasnya. Salah satu bidang yang menjadi fokus dan prioritas utama Kuswanto adalah sektor pendidikan. Dengan porsi anggaran yang dinilai cukup besar pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Indramayu, ia berharap, sektor pendidikan akan mampu mendorong kemajuan di sektor-sektor yang lain. “Pendidikan merupakan modal dasar dalam membangun tatanan kehidupan bermasyarakat. Dengan pendidikan yang semakin maju dan berkembang, tentunya akan mampu mengatrol IPM (Indeks Pembangunan Manusia, red) Kabupaten Indramayu yang masih rendah, dan selanjutnya akan berpengaruh secara signifikan terhadap sektor-sektor yang lainnya,” tandasnya. Ia pun meminta dukungan serta doa restu kepada seluruh masyarakat, dalam rangka mewujudkan masyarakat Kabupaten Indramayu yang lebih religius, maju, mandiri dan sejahtera. Karena, menurutnya, sebaik apa pun kebijakan yang dibuat pemerintah tidak akan berjalan dengan optimal, tanpa dukungan dari seluruh lapisan masyarakat. “Mohon doa restu serta dukungan dari seluruh masyarakat Indramayu. Semoga ikhtiar serta niat baik kami membawa keberkahan bagi Kabupaten Indramayu tercinta,” pungkas mantan anggota DPRD Kabupaten Indramayu itu. (dun)

Tags :
Kategori :

Terkait