16 Bacabup Golkar Kembalikan Formulir

Sabtu 08-02-2020,07:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

INDRAAMAYU – Hingga batas akhir pengembalian formulir pendaftaran, Kamis (6/2) pukul 23.59, dari 17 orang yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati/wakil bupati Indramayu di DPD Partai Golkar Indramayu, ternyata hanya satu orang yang tidak mengembalikan formulir, yaitu Drs H Yudi Rustomo MSi, yang masih menjabat Kepala Dinas Perhubungan Indramayu. Sementara 16 orang lainnya telah mengembalikan formulir pendaftaran. Indormasi yang diperoleh Radar Indramayu  dari Tim Pilkada 2020 DPD Partai Golkar Indramayu, Jumat (7/2), 16 orang yang telah mengembalikan adalah H Syaefudin SH, H Daniel Mutaqin Syafiuddin ST, Taufik Hidayat SH MSi, Hilal Hilmawan SIP MIP, Yoga Rahadiansyah SH, KH Syathori SHI MA dan Dr H Abdul Tholib MPd. Kemudian Kuswanto, Inu Danubaya, dr Dedi Rohendi, Hj Ami Anggraeni SH, Yon Haryono, drh Imamudin Jamil, Dudung Badrun SH MH, Cecep Ferdy Firdaus Nugrah, dan Nurdin Zaenudin. Melihat nama-nama tersebut, persaingan ketat bukan hanya terjadi secara keseluruhan. Bahkan di internal Golkar sendiri terjadi persaingan ketat, dengan munculnya kandidat yang bisa dikatakan sama-sama memiliki peluang besar. Ada nama pelaksana tugas Bupati Indramayu, H Taufik Hidayat, anggota DPR RI H Daniel Mutaqin, dan Ketua DPRD Indramayu H Syaefudin. Selain itu juga ada tokoh milenial seperti Hilal Hilmawan dan Yoga Rahadiansyah. Wakil Ketua Tim Pilkada 2020 DPD Partai Golkar Indramayu, Drs H Soekarno Ermawan MBA mengatakan, mereka yang telah mengembalikan formulir akan diundang pada tanggal 10 Februari 2020, untuk diberikan pengarahan-pengarahan. Soekarno menambahkan, dari seluruh bacabup tersebut nantinya akan diambil 5 sampai 10 orang, dan datanya akan dikirim ke DPD Partai Golkar Jawa Barat. ”Jadi survei akan dilakukan oleh DPD Partai Golkar Jawa Barat melalui lembaga survei yang dipercaya,” jelas Soekarno. (oet)

Tags :
Kategori :

Terkait