Anggota Komisi V DPR RI H Daniel Mutaqien Syafiuddin ST kembali melaksanakan safari kunjungan kerja sekaligus monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS). Di Desa Larangan Kecamatan Lohbener dan Desa Tambi Kecamatan Sliyeg, Mas Daniel banjir ucapan terima kasih dari warga penerima bantuan program bedah rumah. KHOLIL IBRAHIM, Lohbener Rasipan (56) berulang kali mengucapkan terima kasih. Rona wajahnya pun tampak haru bercampur bahagia. Warga Desa Larangan, Kecamatan Lohbener itu senang sekaligus bersyukur karena akhirnya bisa membangun rumah melalui program BPSP. Demikian pula, Tardi (43) warga Desa Tambi, Kecamatan Sliyeg. Ia tak henti-henti berucap syukur dan terima kasih. Ucapan spontan itu dilontarkan setelah rumah mungilnya yang tak layak huni dan nyaris ambruk kini telah dirombak, lagi dibangunkan rumah baru. “Alhamdulillah, terima kasih Mas Daniel. Akhirnya bisa dibangunakan rumah bagus, sederhana. Matur kesuwun mas, matur kesuwun sanget,” ucap keduanya kepada Mas Daniel yang mengunjungi rumahnya secara terpisah. Semula, baik Rasipan maupun Tardi tampak terkejut saat rombongan wakil rakyat dari Fraksi Partai Golkar itu mendadak datang mengunjunginya. Demikian pula masyarakat yang sedang bergotong royong membangun rumah. Terlebih saat beberapa kamera menyoroti keduanya tengah berbincang dengan Mas Daniel. Bahkan saat ditanya oleh Mas Daniel, kedua warga yang sama-sama berprofesi sebagai petani serbautan itu dengan polos dan jujur mengatakan bisa membangun rumah ibarat mimpi yang menjadi kenyataan. “Kalau tidak ada bantuan dari Mas Daniel, mana mungkin kami bisa bangun rumah. Alhamdulillah, pemerintah desa ikut membantu, tetangga juga kompak swadaya dan gotong-royong. Saya senang sekali. Bersyukur. Semoga ini bisa menjadi amal kebaikan,\" tutur Rasipan. Kuwu Desa Larangan, Masedi mengatakan, rasa syukur dan ucapan terima kasih warga sangat beralasan. Mas Daniel, ungkap dia, secara nyata dan konsisten mewujudkan harapan mereka. Penduduk di Desa Larangan sendiri sudah seringkali menerima manfaat dari program aspirasi yang digelontorkan Mas Daniel. “Untuk program BSPS tahun 2020 ini kami mendapat kuota sebanyak 54 unit. Prioritasnya bagi warga yang mendiami rutilahu. Belum program aspirasi lainnya. Sudah banyak sekali sejak tahun 2016 lalu,” ungkapnya. Kepada warga penerima program BSPS, Mas Daniel meminta untuk tetap semangat. Tidak berputus asa dan selalu menjaga kesehatan ditengah masa pandemi Covid-19. Banjir apresiasi dari masyarakat, membuatnya terus bersemangat untuk memberikan kinerja terbaik bagi masyarakat Indramayu. “Kalau ini dianggap sebuah kesuksesan, sesungguhnya tidak. Tapi ini sebuah kewajiban. Paling tidak saya sebagai anggota DPR RI komitmen menjalankan tugas mendengarkan aspirasi masyarakat, menyalurkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,” terangnya. Kebetulan, sambung Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Indramayu ini, apa yang diusulkan masyarakat sejalan dengan tugasnya sebagai anggota Komisi V DPR RI. Ia menjelaskan, program ini BSPS ini ditujukan kepada warga yang kurang mampu untuk mendorong mereka agar bisa memiliki rumah layak huni dan mendapat lingkungan hidup yang sehat. Tentu dengan bantuan masyarakat sekitar, gotong-royong. Harapannya, tidak ada lagi warga Indramayu tinggal di rumah yang tidak layak huni. Mas Daniel menambahkan, dalam kunjungan kerja di sejumlah kecamatan kali ini, akan terus menggali apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, dan yang paling dominan adalah persoalan infrastruktur. (*)
Wujudkan Aspirasi Rakyat Lewat Program BSPS, Mas Daniel Banjir Pujian
Senin 13-07-2020,10:15 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :