RADARINDRAMAYU.ID – Meskipun telah kalahkan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia Putaran ketiga, Media China ketar-ketir dengan pemain asuhan Shin Tae-yong.
Meskipun berada di posisi ketiga klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia belum bisa lepas kekhawatirannya karena masih harus melalui 4 pertandingan lagi.
Setelah awal tahun 2025 dimulai, Timnas Indonesia harus memfokuskan diri lagi di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pada 20 Maret 2025, Indonesia harus melawan Australia dan 25 Maret harus menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
BACA JUGA:Yeom Ki-hun Mulai Fokuskan Untuk Kembangkan Striker Muda, 'Potensinya Banyak'
Selanjutnya, Indonesia harus berlaga melawan China pada 5 Juni 2025 mendatang di Jakarta.
Timnas Indonesia bisa memanfaatkan laga tersebut untuk membalas dendam atas kekalahan mereka melawan China, dan juga untuk membantu tim Shin Tae-yong mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat ketiga Grup C dengan 6 poin, sementara Jepang tetap berada di puncak klasemen dengan 16 poin.
Australia berada di peringkat kedua dengan 7 poin, dan Arab Saudi, Bahrain, dan China berturut-turut menempati peringkat keempat, kelima, dan keenam dengan masing-masing 6 poin.
Di laga yang tersisa melawan Jepang, Australia, Bahrain, dan China, tim Indonesia setidaknya harus mengincar poin maksimal.
Apa yang membuat China takut dengan Timnas Indonesia, meskipun mereka mengalahkan tim Shin Tae-yong beberapa bulan sebelumnya?
Sohu, sebuah media China, secara terang-terangan menyatakan bahwa dua tim yang sangat mengancam Timnas China.