5 Tanda Kucing Menyukai Pemiliknya, Apakah Kucing Peliharaanmu Juga?

Kamis 28-11-2024,20:37 WIB
Reporter : Farhan
Editor : Farhan

RADARINDRAMAYU.ID - Kucing adalah salah satu hewan perliharaan terpopuler, yang keberadaanya dapat dijumpai di seluruh dunia.

Meski kucing dikenal sebagai hewan yang mandiri, ternyata mereka punya cara unik untuk menunjukkan rasa suka dan cintanya pada pemilik.

Namun, kadang kita tidak menyadari bahwa perilaku tertentu dari kucing adalah bentuk bahasa cinta mereka. Lewat perilaku, suara, hingga gerakan tubuh, kucing memiliki caranya sendiri untuk mengekspresikan kasih sayang.

Apa saja tanda kucing menyukai pemiliknya?

BACA JUGA:Pundit Malaysia Ketar-Ketir! Takut Piala AFF Hancur Karena Lihat Indonesia Hanya Turunkan Pemain U-22?

Simak dibawah ini

1. Duduk di Pangkuan

Pernah melihat kucing tiba-tiba naik ke pangkuanmu dan duduk dengan nyaman? Itu adalah salah satu cara kucing menunjukkan bahwa mereka merasa aman dan senang berada di dekatmu.

Ketika kucing duduk di pangkuan, itu juga berarti dia percaya penuh padamu.

Jadi, kalau kucingmu sering melakukan ini, selamat! Itu tandanya dia sayang padamu.

2. Mendengkur di Dekatmu

Mendengar suara dengkuran kucing sering kali membuat kita merasa tenang, bukan? Ternyata, dengkuran itu adalah tanda kucing merasa bahagia dan nyaman berada di dekatmu.

Namun, kamu juga perlu tahu bahwa mendengkur kadang bisa menjadi isyarat kucing sedang membutuhkan perhatian lebih, misalnya ketika mereka sedang tidak enak badan. Jadi, selalu perhatikan situasi, ya!

BACA JUGA:Akun Resmi Timnas Arab Saudi Umumkan Pengunduran Diri Manajer Timnas Mereka? Ada Apa? Susul Roberto Mancini?

3. Mencari Perhatian

Kucing memang ahli dalam mencari perhatian. Kadang, mereka bisa melakukan hal-hal yang sedikit "mengganggu," seperti mencakar furnitur, menjatuhkan barang-barang, atau tiba-tiba melompat ke atas meja.

Jangan langsung marah! Itu adalah cara mereka bilang, "Hei, aku butuh perhatianmu!" Kucing hanya ingin diperhatikan dan merasa dekat dengan pemiliknya.

4. Mengedipkan Mata Perlahan

Kalau kamu pernah melihat kucing menatapmu lalu mengedipkan mata dengan perlahan, itu adalah tanda cinta mereka.

Kategori :