RADARINDRAMAYU.ID – Kritikan Shin Tae-yong kepada pemain Timnas Indonesia yang cukup membuatnya geram.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memang berhasil membawa Skuad Garuda ke Putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Tidak lupa ditemani banyak pemain bertalenta dan dukungan penuh dari PSSI.
Namun, sang coach masih geram melihat banyak pemainnya yang memainkan trik di atas lapangan untuk berpenampilan keren. Meskipun begitu, mereka lupa banyak hal mendasar.
Kritikan Shin Tae-yong kepada pemain Timnas Indonesia ini bermaksud untuk mengingatkan para pemainnya agar selalu mengingat dasar bermain.
BACA JUGA:Siap Susul Kevin Diks, Media Belanda Bocorkan Jairo Riedewald Diam-Diam Sedang Proses Naturalisasi
“Yang paling penting jangan pernah melupakan Teknik dasar. Kemudian, harus menjaga sikap karena perilaku kita pasti terlihat,” ucap sang pelatih saat berada di Sudirman dalam tur Trofi Kejuaraan ASEAN 2024.
Pengalaman Shin Tae-yong melatih di Indonesia sejak awal tahun 2020 menunjukkan bahwa banyak pesepakbola Indonesia sering meninggalkan kemampuan dasar mereka karena tergiur untuk menguasai trik-trik yang rumit.
Shin Tae-yong mengatakan bahwa teknik dasar seperti mengoper, menggiring, menendang, dan mengontrol bola dapat menjadi senjata yang efektif untuk mengalahkan lawan.
BACA JUGA:Jelang Tampil di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Panggil 33 Pemain untuk Lakukan TC di Bali
BACA JUGA:Ketum PSSI Erick Thohir Konfirmasi Kevin Diks Bisa Berlaga Lawan Jepang Minggu Ini
“Banyak pemain yang melupakan Teknik dasar demi trik yang dianggap keren. Hanya dengan Teknik dasar saja mereka sudah bisa menjadi pesepak bola yang baik,” tutur coach Shin.
Shin juga mengingatkan pemain sepak bola Indonesia untuk mempertahankan sikap dan disiplin, baik di dalam maupun di luar lapangan.
Selain itu, dia berharap pemain sepak bola Indonesia dapat memberikan kontribusi kepada kehidupan masyarakat.
“Meski pemain bola itu atlet, tetapi perlu memiliki sikap yang baik, seperti membantu persoalan sosial di Indonesia,” ujarnya.