RADARINDRAMAYU.ID - Kebijakan naturalisasi pemain timnas Indonesia kini mendapatkan respons positif dari masyarakat. Langkah ini dianggap sebagai strategi penting yang diambil PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir.
Dukungan publik terhadap kebijakan ini tidak lepas dari upaya PSSI dalam menciptakan ekosistem kondusif yang mampu menarik para pemain diaspora untuk membela Timnas Indonesia.
Respon Positif Publik terhadap Kebijakan Naturalisasi
Dukungan dari publik terhadap kebijakan ini merupakan bukti nyata bahwa program naturalisasi mampu menciptakan rasa bangga bagi masyarakat terhadap Timnas Indonesia.
Berdasarkan survei terbaru, mayoritas masyarakat setuju dengan langkah PSSI dalam menaturalisasi pemain keturunan dari berbagai negara.
Sebanyak 71,5 persen responden menyatakan setuju dan sangat setuju dengan kebijakan ini.
Artinya, masyarakat melihat langkah Erick Thohir untuk memperkuat Timnas dengan pemain naturalisasi adalah langkah tepat untuk meningkatkan prestasi Indonesia di level internasional.
Peningkatan ini bukan hanya berdampak pada prestasi tim, tetapi juga menciptakan idola baru yang dicintai publik.
Pemain seperti Jay Idzes dan Nathan Tjoe A On, yang baru bergabung melalui proses naturalisasi, kini menjadi inspirasi bagi banyak anak muda Indonesia.
Kecintaan publik terhadap pemain-pemain ini juga berpengaruh pada peningkatan popularitas dan prestasi Timnas di tingkat Asia, yang tercermin dari kenaikan peringkat FIFA.
Ekosistem Sepakbola yang Kondusif untuk Diaspora
Kesuksesan kebijakan naturalisasi ini tidak terlepas dari upaya PSSI dalam menciptakan ekosistem sepakbola yang ramah bagi pemain diaspora.
Arya Sinulingga, sebagai Juru Bicara PSSI, menyatakan bahwa kebijakan Erick Thohir yang memprioritaskan prestasi Timnas Indonesia menjadi daya tarik bagi pemain keturunan untuk kembali membela negara asalnya.