RADARINDRAMAYU.ID - Menjelang laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu, menyatakan bahwa timnya akan menghadapi tantangan berat.
Apalagi kalau bukan bertanding melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November mendatang.
Dengan estimasi jumlah penonton yang mencapai 60.000 hingga 70.000 orang, Moriyasu percaya atmosfer stadion akan menjadi faktor kunci yang memengaruhi performa timnya.
Dalam konferensi pers yang digelar baru-baru ini, Moriyasu mengungkapkan kekhawatirannya terkait dukungan masif yang akan diterima oleh timnas Indonesia.
BACA JUGA:5 Bakso Paling Enak di Indramayu, Dijamin Bikin Nagih!
Dukungan suporter itu, bisa melipatgandakan semangat para pemain Timnas Indonesia. Bahkan berdampak pada hasil pertandingan.
“Kami akan menghadapi atmosfer yang sangat menantang. Dengan ribuan supporter yang hadir, itu akan memberikan tekanan tersendiri bagi pemain kami,” ungkap Moriyasu.
Baginya, Timnas Indonesia bukan merupakan tim yang bisa dianggap remeh. Mengingat kiprahnya sangat menjanjikan.
Dia juga menegaskan akan melakukan hal terbaik untuk mendapatkan hasil yang diharapkan.
BACA JUGA:Sang Mantan Kembali Lagi! Herve Renard Pengganti Roberto Mancini Sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi
Pernyataan ini menunjukkan bahwa pelatih berpengalaman tersebut sangat menghargai peran penggemar dalam mendukung tim nasional mereka.
Data mengenai antusiasme supporter di Indonesia bukanlah hal baru. Saat laga Timnas Indonesia melawan Timnas Australia, stadion dipenuhi sekitar 80.000 supporter, menciptakan suasana yang luar biasa dan sulit bagi tim tamu untuk beradaptasi.
Moriyasu menganggap pengalaman tersebut sebagai gambaran nyata bagaimana supporter Indonesia dapat memengaruhi hasil pertandingan.
Dalam persiapannya, Moriyasu menekankan pentingnya mentalitas dan fokus pemain.
BACA JUGA:El Clasico Berakhir Tragis, Real Madrid Dipermalukan Barcelona 0-4