Kemenpora Ungkap Kelanjutan Berkas Kevin Diks, Bisa Sah di November? 'Sempat Terhambat Tapi..'

Selasa 22-10-2024,14:58 WIB
Reporter : Andika Satria
Editor : Andika Satria

RADARINDRAMAYU.ID - Menteri Pemuda dan Olahraga(Menpora) yakni Dito Ariotedjo akhirnya mengungkap kelanjutan proses naturalisasi Kevin Diks! Bisa di November kah?

Seperti yang kita ketahui, Kevin Diks memang sudah resmi diumumkan akan bergabung dengan Timnas Indonesia setelah menyelesaikan proses naturalisasi terlebih dahulu.

Sebelumnya, Erick Thohir telah meinfokan bahwa proses naturalisasi Kevin Diks mungkin akan berlangsung cukup lama.

Karena meskipun PSSI ingin Kevin Diks sudah tersedia di bulan November, namun Erick Thohir mengatakan bahwa proses pelantikan menteri baru dapat menghambat proses ini hingga tahun 2025 nanti.

BACA JUGA:Media Vietnam Soroti Prestasi Timnas Indonesia, Sebut Mending Fokus di Piala AFF Daripada ke Piala Dunia

BACA JUGA:Pemain Senior di Timnas, Sandy Walsh Terkenal Akan Kedisiplinannya: 'Mampu Imbangi Australia karena Disiplin'

Berita dari Menpora

Namun, baru-baru ini Menpora Dito Ariotedjo, baru saja menjelaskan keadaan atau kelanjutan dari proses naturalisasi Kevin Diks Bakarbessy.

Bersumber dari akun instagram @perspectivefootball.id, beliau mengatakan bahwa berkas naturalisasi Kevin Diks akan segera diproses secepatnya ketika pelantikan menteri sudah dilaksanakan.

Hal tersebut juga telah ia konfirmasi dengan Menteri Hukum dan HAM, yaitu Yusril Ihza Mahendra.

BACA JUGA:Melalui Film Tepatilah Janji, KPU Ajak Pemilih Pemula Salurkan Hak Pilih di Pilkada 2024

BACA JUGA:PERTAMA! Kevin Diks akan Jadi Pemain Naturalisasi Pertama di Era Presiden Prabowo, Segera Diproses!

Terkait kejelasan berkas Kevin Diks sendiri, Dito Ariotedjo juga telah mengkonfrimasi bahwa berkas pemain bek Copenhagen tersebut sudah diterima oleh Menpora sejak Kamis, 18 Oktober kemarin.

Namun kembali lagi, karena adanya transisi pemerintahan yang dilaksanakan pada Minggu, 20 Oktober kemarin.

Hal ini membuat berkas Kevin terpaksa harus ditunda prosesnya, hingga transisi pemerintahan sepenuhnya dilaksanakan.

Kategori :