Sebelumnya, pemain 27 tahun yang mentas di klub FC Kopenhagen ini, pernah mengatakan bahwa ia memang terbuka untuk Timnas Indonesia termasuk buat jalani naturalisasi.
Ternyata, apa yang membuat Diks merasa mantap memilih Indonesia daripada Belanda, adalah karena nasihat dari sang kakeknya.
"Tentu, kakek saya pasti sangat bangga jika saya biss bermain untuk Indonesia, dan PSSI juga pernah menghubungi ku, jujur saya merasa sangat terhormat untuk tawaran itu (naturalisasi)," ujarnya.
Sekadar informasi, keturunan dan darah Indonesia yang ada di tubuh Kevin, itu berasal dari ibunya yang memiliki darah asal Maluku.
BACA JUGA:Baru Pulih Cedera, STY 100 Persen Turunkan Maarten Paes untuk Lawan Bahrain, Akankah Beresiko Besar?
Dan, pria 26 tahun ini memiliki nama panjang Kevin Diks Bakarbessy, dan marga yang ia miliki memang erat kaitannya dengan orang asli Maluku yang merupakan bagian dari Indonesia.