Dalam pertandingan yang berakhir dengan kekalahan 0-1, Arhan hanya tampil selama 3 menit sebelum harus meninggalkan lapangan akibat kartu merah yang diterimanya.
Petinggi Suwon FC menyoroti ketidakmampuan Arhan untuk tampil secara konsisten di lapangan. "Arhan pasti sedang kesulitan.
Namun, dia adalah tipe orang yang tidak menunjukkannya," ungkap petinggi Suwon tersebut.
Selain itu, ia juga mengakui bahwa Arhan saat ini kalah bersaing dengan pemain-pemain utama Suwon FC yang lebih berpengalaman di K-League.
BACA JUGA:Gak Mau Ketinggalan, Akhirnya Vietnam Ikuti Jejak Indonesia untuk Mencari Pemain Naturalisasi
"Dia pasti kalah saing dengan para pemain utama kami, tetapi saya yakin dia masih memiliki potensi besar," tambahnya.
Harapan di Masa Depan
Walaupun saat ini Arhan mengalami masa sulit, petinggi Suwon FC masih percaya bahwa pemain muda Indonesia ini memiliki masa depan cerah di K-League.
Dedikasi dan etos kerja keras Arhan di setiap sesi latihan menjadi salah satu faktor yang masih membuatnya dipertahankan oleh klub.
"Dia benar-benar bekerja keras saat latihan," tuturnya. Dengan semangat kerja yang tinggi, Arhan diharapkan bisa bangkit dan menunjukkan kemampuan terbaiknya di laga-laga berikutnya.
Meskipun masa depan Arhan di Suwon FC tampak menantang, ia tetap memiliki kesempatan untuk membuktikan kemampuannya di K-League, sebuah liga dengan persaingan ketat.