Ada 'Kode' dari Calon Pemain Keturunan Jairo Riedewald, Siap Naturalisasi untuk Perkuat Timnas Indonesia?

Senin 02-09-2024,05:23 WIB
Reporter : Rafly W
Editor : Rafly W

Sementara itu, Exco PSSI Arya Sinulingga baru-baru ini membeberkan informasi bahwa akan ada calon pemain anyar yang datang pada jeda FIFA Matchday. 

"Kemungkinan para pemain baru, akan datang ke Indonesia saat jeda FIFA Matchday di bulan September, untuk tanggalnya mungkin 3,4,5,6,7" ujar tangan kanan Erick Thohir tersebut. 

"Kita tunggu siapa pemain yang akan hadir, dan seperti biasa kami tidak akan membocorkan siapa nama pemainnya" ujar Arya dalam kanal YouTube miliknya via Bebas Podcast. 

"Masalahnya, mereka harus ke Indonesia dulu. Ada proses yang harus dilalui, administrasi dan sebagainya, supaya bisa menjalani naturalisasi" imbuh Arya. 

BACA JUGA:3 Tanaman Hias Tahan Panas untuk Mempercantik Rumah Anda

Rumor terkait pemain naturalisasi anyar yang semakin mendekat ke Timnas Indonesia itu ada beberapa nama yaitu Ole Romeny, Mauro Ziljstra, dan yang terbaru adalah Jairo Riedewald. 

PSSI memang tidak memberi detail pemain yang akan menjalani naturalisasi saat jeda FIFA Matchday, karena memang cara kerja Asosiasi Sepakbola Indonesia ini senyap tanpa aba-aba.

Patut kita tunggu, siapa dari beberapa nama pemain yang akan datang ke Indonesia lalu 'Berjabat Tangan' dengan Erick Thohir, yang berarti tandanya pemain tersebut bakal jalani proses naturalisasi. 

Entah Ole, Mauro, ataupun Jairo, kita semua belum tahu dari ketiga nama tersebut, siapa yang akan benar-benar datang ke tanah air untuk menghadap langsung Ketua Umum PSSI.

BACA JUGA:Bisa Ngapain Aja Di Pantai Tirtamaya Indramayu? Berikut 3 Rekomendasi Kegiatan Di Pantai Tirtamaya Indramayu!

Perlu diketahui, jeda FIFA Matchday itu terjadi pada bulan September alias bulan depan, semakin tidak sabar jadinya untuk melihat siapa calon pemain baru yang akan memperkuat Timnas Indonesia. 

Terlebih lagi, skuad Garuda asuhan STY akan melakoni laga R3 Kualifikasi Piala Dunia, pastinya dengan amunisi tambahan dari pemain diaspora, kedalaman skuad tentu akan semakin solid. 

Kategori :