Muncul Jadi Kuda Hitam, Charly ST12 Calon Terkuat Walikota Cirebon?

Sabtu 03-08-2024,08:08 WIB
Reporter : Burhanudin
Editor : Leni Indarti Hasyim

Disebutnya nama Charly menjadi calon walikota semakin meramaikan dan menghangatkan dinamika politik di Kota Udang.

Peluang Charly Van Houten untuk ikut dan menang pada kontestasi November nanti terbuka lebar, Masyarakat kota Cirebon sudah akrab dengan nama Charly, ia dikenal luas sebagai penyanyi dan musisi Nasional.

Kisah sukses Charly bersama bandnya, ST12, yakni pada tahun 2005 silam, ia juga sempat mengangkat nama Cirebon di kancah Nasional saat itu.

BACA JUGA:Sanggar Lawas Mimi Rasinah Semarakkan Alun-alun Puspawangi dengan Pementasan Tari

Charly Van Houten belum pernah menjabat sebagai kepala daerah atau menduduki jabatan strategis apapun pada birokrasi pemerintah.

Namun, kedekatannya dengan tokoh-tokoh politik nasional dan keikutsertaannya pada Pileg DPR RI Februari lalu, tentu menambah kapasitas dan pengalaman politik Charly, sebagai bekal untuk maju pada Pilkada Kota cirebon mendatang.

Apakah majunya Charly menjadi Calon Walikota Cirebon akan terwujud? Tentu tidak mudah, mengingat saat ini sudah terjalin koalisi parpol (partai politik) di tingkat daerah.

Koaliasi Cirebon Guyub (KCG) diisi oleh PDIP, PKS, PPP dan Demokrat. Ada juga Koalisi Cirebon Maju (KCM) yang diisi oleh Golkar, PAN, dan PKB.

Nama-nama pimpinan Parpol dan kader yang tergabung dalam koalisi tersebut juga turut meramaikan bursa Calon Walikota dan Wakil Walikota saat ini, ada Nama Fitria, Karso, Azrul, Effendi Edo, Dani Mardani, dan Handarujati.

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga BBM Non Subsidi, Pertamax Tetap

Akankah Charly berhasil menjadi kuda hitam pada Pilkada Kota Cirebon? Atau akan terganjal oleh koalisi-koalisi parpol? Kita tunggu saja! 

Kategori :