INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Kandidat calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indramayu akhirnya mengerucut ke tiga nama.
Setelah melalui tahapan seleksi, mulai dari seleksi kompetensi manajerial, kompetensi bidang (pembuatan makalah), dan wawancara, kini tersisa tiga nama.
Berdasarkan pengumuman yang dikeluarkan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Nomor : 21/PANSEL-JPT.SEKDA/2023 tentang Penetapan Tiga Besar Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu, berikut tiga nama yang masuk 3 besar.
Nama pertama adalah Ir Aep Surahman (Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan) yang juga menjabat Plt Sekda Indramayu.
BACA JUGA:RS Pertamina Balongan Indramayu Melayani Semua Kalangan, Mengobati tanpa Diskriminasi
Kemudian yang kedua adalah Dr Ahmad Syadali MEd (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu).
Sementara berikutnya adalah Dra CH Iin Indrayati MSi (Kepala Bappeda) dan Plt Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Indramayu. Iin sempat mendapatkan nilai tertinggi saat seleksi kompetensi manajerial.
Plt Kepala BKPSDM Kabupaten Indramayu, dr Deden Bonni Koswara menjelaskan, penetapan tiga nama tersebut berdasarkan hasil rapat pleno Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu Tahun 2023.
"Mereka yang lolos tiga besar selanjutnya akan mengikuti tahapan test kesehatan atau medical chek up, " kata Deden.
BACA JUGA:Kagumi Kerukunan Umat Beragama di Indramayu, Bakesbangpol dan FKUB Jombang Studi Tiru
BACA JUGA:Pukau Warga saat Hari Jadi, Drum Band SDN 2 Cipancuh Siap Tampil pada Pembukaan MTQ Kabupaten
Seperti diketahui, seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu masih berlangsung.
Ada 7 kandidat yang memenuhi syarat administrasi. Mereka adalah Dra CH Iin Indrayati MSi (Kepala Bappeda), Ir Aep Surahman (Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan, Edi Umaedi SP (Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, dan Erpin Marpinda SSos SH MH (Kepala Dinas Tenaga Kerja).
Kemudian Dr M Ahmad Syadali MEd (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu), Drs H Sugeng Heryanto MSi ( Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik), dan Drs Sudrajat (Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Indramayu).