SMKN 1 Lelea Rayakan Ulang Tahun yang Ke-19, Wujudkan Generasi Milenial yang Kreatif

Selasa 22-11-2022,12:00 WIB
Reporter : Anang Syahroni
Editor : Leni indarti hasyim

Radarindramayu.id, LELEA- Menginjak usianya yang ke-19, SMK Negeri 1 Lelea bertekad untuk mewujudkan generasi milenial kreatif. Hal itu disampaikan Kepala SMKN 1 Lelea H Hadi Mulyono SPd MM saat perayaan anniversary SMKN 1 Lelea, belum lama ini.

Dikatakan Hadi, pengaruh perkembangan zaman saat ini sangat luar biasa godaannya. Sehingga, anak didik harus dipersiapkan dan dijaga dengan membuat kegiatan-kegiatan yang bersifat positif untuk mereka.  

“Mengarahkan generasi muda kearah positif sangat diperlukan, sebab merekalah yang akan menjadi generasi penerus kedepannya,” jelas Hadi.

Sebagai tenaga pendidik, pihaknya berharap, bisa menghasilkan produk yang lebih berkualitas sehingga bisa membawa Kabupaten Indramayu kearah yang lebih maju lagi kedepannya.

BACA JUGA:Polres Ciko Gelar Razia, Masih Ada Warung Nekat Jual Miras

“Pada anniversary yang dipenuhi dengan berbagai lomba yang bisa mengasah kreativitas siswa dan bakti sosial bisa menggugah rasa kepedulian terhadap sesama,” tukasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Anniversary SMKN 1 Lelea H Agung Henri SPd mengatakan, memperingati ulang tahun ke-19, pihaknya menggelar berbagai lomba diantaranya lomba tumpeng, mobile legend, akustik, fashion show, Moderen Dance dan aksi sosial donor darah.

Ditambahkannya, kegiatan serta perlombaan yang dilaksanakan diikuti siswa kelas X, XI dan XII dari semua jurusan.
Agung berharap, ulang tahun ini dijadikan momentum untuk mencetak lulusan yang siap bersaing dengan sekolah setingkat yang ada di Kabupaten Indramayu.

“Kita semua berharap bertambah usia SMKN 1 Lelea ini terus mencetak lulusan yang andal, kreatif, dan inovatif disetiap jurusannya,” ujarnya.

BACA JUGA:Saat Lakukan Transaksi Penjual dan Pembeli Sabu di SPBU Plumbon Diciduk Polisi

Kategori :