Peringati Hari Santri, Rumah Kaligrafi Manggis Gelar Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf

Senin 24-10-2022,07:00 WIB
Reporter : Adun Sastra
Editor : Leni indarti hasyim

Radarindramayu.id, INDRAMAYU- Rumah Kaligrafi Manggis Indramayu menggelar kegiatan Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf. Para peserta lomba berasal dari kalangan santri  pondok pesantren (ponpes)  se-wilayah Indramayu-Cirebon. 

Acara lomba yang diikuti oleh 22 pondok pesantren itu mengambil tempat di Rumah Kaligrafi Manggis Desa Tegalurung Kecamatan Balongan Indramayu, Minggu (23/10/2022).

“Para peserta lomba tersebut yaitu dengan  mengirimkan karya terbaiknya kepada Panitia Lomba Rumah Kaligrafi Manggis. Mereka (peserta, red) tampak antusias mengikuti lomba dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2022,”jelas Ketua Ketua Panitia Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf H. Anshorudin Amin, kepada wartawan dalam jumpa persnya, kemarin. 

Amin menjelaskan, dari penilaian Dewan Juri Rumah Kaligrafi Manggis, ada beberapa peserta yang terpilih sebagai  juara. 

BACA JUGA:Sport Center Menguning, Ribuan Peserta Ikuti Senam Sehat Massal Partai Golkar

Di antaranya juara 1 (satu) di raih oleh Nesya Balqis dari Ponpes Darul Ma'arif Kaplongan-Indramayu. Disusul juara 2 (dua) diraih Aditya Riza dari Ponpes Nurul Islam Desa Tinumpuk-Indramayu. 

Selanjutnya berada diposisi ketiga diraih oleh Azkiyah Lupus dari Ponpes Pilang Kandang Kaliwedi-Cirebon.”Selamat kepada para pemenang lomba. Semoga terus berkarya,”imbuhnya. 

Ditambahkannya, kegiatan Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf adalah untuk meningkatkan kualitas dan kreativitas santri dalam seni kaligrafi. Juga  membekali anak santri untuk dapat meningkatkan kualitas ke jenjang selanjutnya.

“Hasil karya 'Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf' nantinya akan dilelang kepada penikmat dan pencinta seni kaligrafi. Kedepannya, semoga Lomba Kaligrafi Hiasan Mushaf terus digelar. Bukan saja di event hari tertentu. Namun, bisa diselenggarakan di peringatan Hari Besar Islam lainnya,”pungkasnya. 

BACA JUGA:Wanita Muda Usia 20 Tahun Ditemukan Meninggal di Kamar Kost

Kategori :