Radarindramayu.id, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) sukses mendatangkan Presiden FIFA, Gianni Infantino ke Indonesia.
Dalam kujungannya ke Indonesia, Gianni Infantino juga sempat berkunjung ke kantor PSSI di Jakarta. Bahkan Gianni bersama jajaran sempat bermain sepakbola bersama Ketua Umum PSSI, Muhammad Iriawan alias Iwan Bule dan pengurus lainnya.
Momen kebahagiaan dan kebersamaam terlihat saat mereka bermain sepakbola. Seperti diunggah di akun instagram @pssi, Rabu, 19 Oktober 2022, para petinggi organisasi sepakbola ini terlihat menikmati suasana. Menggiring bola, tersenyum dan tertawa bersama.
Kehadiran Presden FIFA ini tentunya menghapus kekhawatiran para pecinta sepakbola, pasca tragedi Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan lebih dari 130 orang supporter.
BACA JUGA:Stadion Kanjuruhan Akan Diruntuhkan, Diganti Stadion Baru Sesuai Standar FIFA
Publik sepakbola Indonesia sempat khawatir FIFA akan memberikan sangsi berat terhadap sepakbola Indonesia. Bayangkan kalau sampai sepakbola Indonesia dibekukan hingga 5 tahun atau 8 tahun, tentunya sepakbola Indonesia akan mati di saat sedang berkembang.
Beruntung ini tidak terjadi. Melalui pendekatan yang dilakukan Presiden Jokowi dan Menteri BUMN Erick Thohir, FIFA tidak memberikan sangsi bagi Indonesia. Justru FIFA langsung datang ke Indonesia, untuk bersama-sama membenahi persepakbolaan Indonesia.
Unggahan Presiden FIFA Gianni Infantino bermain sepak bola bersama Ketua Umum PSSI di instagram @pssi sontak mendapat komentar beragam. Dalam waktu satu jam, unggahan ini sudah mendapat 65.914 like dan 1.272 komentar.
Komentar yang muncul pun beragam dan banyak yang mengundang senyum.
BACA JUGA:Presiden Jokowi Sambut Presiden FIFA di Istana Negara, Tidak Ada Ketua PSSI
“Terima kasih bapak presiden jokowi. Dan bapak erik tohir,” tulis akun @gesang_cm.
“Iwan Bule main sama Bule beneran,” tulis akun indra_lesmana9608.
“Berkat Pak Jokowi presiden FIFA bisa berkunjung ke Indonesia untuk membahas tragedi kanjuruhan,” tulis akun @Indnvsri02.
Lain lagi komentar akun @gusmansetiawan_ : “biar bagaimanapun FIFA akan tetap datang walau tanpa undangan pak presiden, krn soal sepakjbola jdi tanggung jawab FIFA juga”.
Komentar positif juga ditulis akun @puteri.pageant :”Kurang untung apa Indonesia khususnya PSSI dapat kunjungan dan bimbingan langsung dari presiden FIFA, semoga hal ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin demi kebaikan sepakbola Indonesia kedepannya, mari kita semua (khususnya pecinta sepakbola) berubah dan menjadi suporter yang lebih baik, saling merangkul, saling menjaga, dan saling memberikan keamanan serta kenyamanan kepada siapapun yang hadir ke stadion, jika ada provokator turun ke lapangan atau hal2 lain segera amankan demi kenyamanan bersama.