Bupati Indramayu Jenguk Gus Farid, Sampaikan Pesan Ini

Senin 14-03-2022,17:21 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

INDRAMAYU - Bupati Indramayu, Hj Nina Agustina menjenguk Kiai Muda Gus Farid yang dibacok penyusup ke Ponpes An Anur, Kecamatan Krangkeng.

Bupati Indramayu dalam kesempatan itu, meminta agar polisi mengusut tuntas penyerangan kepada Gus Farid.

Bupati menyesalkan ada warga yang menyusup ke Ponpes An Nur Desa Tegalmulya, Kecamatan Krangkaeng, dan melakukan penyerangan kepada Gus Farid.

\"Saya mengecam keras pelaku. Dan kepada semua pihak, kita serahkan persoalan ini kepada pihak berwajib,\" katanya.

Baca juga:

Bupati meminta polisi mengusit tuntas motif di balik penyerangan kepada kiai muda Indramayu Gus Farid.

\"Supaya iklim investasi kita berjalan aman tertib dan terkendali,\" kata bupati. (rdh)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait