Kasus 7 Janin Dalam Kotak Makan, Ternyata Perempuan Ini Dijanjikan Menikah Setiap Hamil

Jumat 10-06-2022,18:00 WIB
Editor : Leni indarti hasyim

Radarindramayu, MAKASSAR - Hasil temuan penyelidikan mengungkap fakta kasus temuan 7 janin dalam kotak makan di kamar kos, Kota Makassar, Sulawesi Selatan satu demi satu mulai terkuak. Rupanya, sang pelaku perempuan yang mengaku sebagai ibu dari seluruh janin yang diaborsi menjadi korban janji-janji manis kekasihnya.

Perempuan itu sejak 2012, selalu dijanjikan dinikahi setiap ketahuan hamil. Menurut Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Reonald Truly Sohomuntal Simanjuntak mengatakan, motif wanita menyimpan janin sejak tahun 2012 karena alasan akan dikuburkan setelah menikah dengan kekasihnya.

Diungkap oleh Reonald di Mapolrestabes Makassar bahwa, “Modusnya mereka berpacaran, tahun 2012 perempuan hamil. Karena malu, akhirnya mereka sepakat aborsi. Perjanjian akan dinikahi. Kemudian di tahun berikutnya hamil lagi, digugurkan dan dijanjikan dinikahi sampai dengan tahun 2017,” ungkapnya, Kamis (9/6).

Dikutip dari Jawapos.com, Reonald menjelaskan, wanita beserta kekasihnya membuat janji akan menguburkan janin-janin yang telah diaborsi sebulan setelah keduanya menikah.
“Itulah sebabnya janinnya selalu dimasukkan ke box plastik dan dilakban. Yang nanti sesuai dengan janji itu, atau 1 bulan setelah nikah akan dikuburkan di kampung perempuan di Toraja,” kata Reonald, Jumat (10/6).

BACA JUGA:Tercebur di Laut, Nelayan Ditemukan Tewas Mengambang

Tak hanya itu, Reonald menjelaskan, perempuan itu juga mengaku sebagai ibu dari 7 janin dengan pasangan yang sama. Kini, perempuan beserta pacarnya itu sudah ditetapkan sebagai tersangka.

setiap kali si perempuan hamil, maka sang pacar mengiming-iming janji menikahi, Sehingga, jalan keluar yang diambil adalah aborsi. Hal itu berulang sampai tahun 2017. Meski demikian, kata Reonald, polisi akan tetap mendalami pengakuan wanita tersebut dengan melakukan tes DNA. Hal itu untuk membuktikan apakah janin tersebut merupakan janin dari laki-laki dan perempuan yang sama.(len)

BACA JUGA:Program CSR Pertamina EP Zona 7 Jatibarang Field, Ciptakan Desa Wisata Tanjungpura


Artikel ini sudah tayang di jawapos.com dengan judul " Simpan 7 Janin, Perempuan Ini Terus Dijanjikan Menikah Setiap Hamil".

Kategori :