Xiaomi 12T dengan Kamera 200MP Bakal Hadir Dalam Waktu Dekat
Xiaomi 12T dengan Kamera 200MP--
Radarindramayu.id, JAKARTA - Bakal meluncur dalam waktu dekat ini Xiaomi 12T yang masuk dalam kategori ponsel mid range.
Xiaomi 12T adalah versi murah dari Xiaomi 12, dan merupakan penerus dari Xiaomi 11T.
Menurut beberapa bocoran yang nongol di dunia maya, Xiaomi 12T disebut bakal menggunakan kamera beresolusi 200MP.
Itu berarti Xiaomi 12T bakal jadi saingan Motorola Edge 30 Ultra, yang menyematkan kamera beresolusi tinggi itu sebagai kamera utama.
BACA JUGA:Gubernur Jabar Bersama Kapolda Serahkan Bansos Bagi Nelayan Indramayu
Dan menurut rumor juga, bagian terbaik dari Xiaomi 12T ini adalah harganya tadi itu. Meski punya spek lebih tinggi, namun disebut bakal punya harga setara Google Pixel 6.
Peluncuran Xiaomi 12T sendiri diharapkan berbarengan dengan Xiaomi 12 Pro.
Xiaomi 12S Ultra Bakal Punya Penerus
Kedatangan penerus Xiaomi 12S Ultra akhirnya terkonfirmasi. Kabar ini datang langsung dari CEO Xiaomi Lei Jun lewat cuitannya di Twitter.
BACA JUGA:Menunggu Kehadiran Wabup Lucky Hakim di DPRD Indramayu. DPRD Sudah Kirim Surat Undangan
Menurut Lei Jun, penerus Xiaomi 12S Ultra ini akan tersedia untuk pasar global. Itu artinya Indonesia termasuk di dalamnya.
"Model berikutnya dari produk Ultra (Xiaomi) akan tersedia untuk pasar global!", kata Lei Jun via XDA Developers.
Antusiasme masyarakat dunia disebut begitu positif menyikapi cuitan Lei Jun tersebut.
Hal ini bisa dilihat dari balasan netizen atas cuitan Lei Jun. Mereka mengharapkan jika suksesor Xiaomi 12S Ultra itu bisa masuk ke negara-neraga lain di Asia.
BACA JUGA:Kunjungi Ponpes Nurul Jadid, Airlangga Dorong Pemberdayaan Ekonomi Pesantren
Tidak sedikit pula netizen yang menyebutkan nama Xiaomi 13S Ultra, sebagai nama dari iterasi berikutnya lineup ponsel Ultra dari Xiaomi.
Perlu diketahui, Xiaomi 12S Ultra yang rilis di China, sudah mendapatkan banyak review dari gadget lovers di seluruh dunia.
Kebanyakan dari review ini terbilang positif, termasuk soal penggunaan kamera besutan Leica di dalamnya.
Dari dapur pacu pun Xiaomi 12S Ultra terbilang yang terdepan saat ini di pasar ponsel kelas atas karena sudah dipersenjatai dengan chipset teranyar Qualcomm yaitu Snapdragon 8+ Gen 1.
BACA JUGA:Penyerahan BLT BBM di Kantor Pos Dobo dengan Penerima Manfaat 461 Kabupaten/Kota
Desainnya pun terbilang berani karena menonjolkan betul fitur kamera hasil kolaborasi dengan Leica dan membuatnya berbeda dari ponsel kelas atas lainnya.
Adapun kamera yang disematkan yaitu Kamera utama 50 MP, lalu kamera ultrawide 48 MP, dan kamera telefoto 48 MP dengan zoom optik 5x.
Xiaomi 12S Ultra hadir dengan dua pilihan warna yaitu Classic Black dan Verdant Green.
Ponsel ini pada saat perilisan dijual mulai harga 5.999 Yuan atau setara Rp13,4 juta untuk konfigurasi RAM serta ROM 8GB dan 256 GB.
Sementara untuk varian 12 GB dan 256 GB seharga 6.499 Yuan setara Rp14,5 juta, dan varian paling akhir yaitu 12 GB dan 512 GB seharga 6.999 Yuan atau Rp15,6 juta.
BACA JUGA:Sri Mulyani: Ancaman Krisis Iklim Dapat Lebih Luas Dari Pandemi Covid-19
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: